Ditemani suasana yang dingin, Gaia Music Festival (GMF): Jazz in The Valley 2024 kembali digelar ketiga kalinya di The Gaia Hotel Bandung pada Sabtu (3/8/2024) sore.
Pantauan detikJabar, para penonton itu memadati area Endless Stage. Dari kursi penonton, mereka bisa melihat hamparan pohon-pohon hijau sehingga pemandangan yang dilihat sangat memanjakan mata.
Tak hanya itu, saat para pemain seksofon, bass, drum dari Bandung Jazz Orchestra memasuki area stage tentunya menambah syahdu suasana sore itu. Terlihat, mulai dari kalangan muda hingga orang tua turut menanti performa pertama dari Gaia Music Festival.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengusung tema 'Enjoy the Power of Music', hari pertama acara ini dibuka oleh Bandung Jazz Orchestra dengan lagu 'Computer'. Penonton yang duduk santai, terlihat memberikan tepuk tangan kala penampil beraksi.
Lagu kedua bertajuk 'Night and Day', dibawakan oleh sang vokalis Patricia Dina dan membuat suasana Gaia Music Festival 2024 mulai hangat dengan lantunan merdu dari Paty, sapaan akrabnya, dan dilanjutkan menyanyikan lagu Sunny Side Street.
![]() |
'Over The Rainbow' menjadi lagu keempat yang dilantunkan. Dan disambut hangat oleh penonton, beberapa orang terlihat menyanyi bersama-sama.
"Somewhere over the rainbow
Bluebirds fly
Birds fly over the rainbow
Why then, oh, why can't I?"
Meski udara saat itu semakin dingin, tak terasa delapan lagu telah dilantunkan dan 'The Chicken' menjadi performa penutup dari Bandung Jazz Orchestra. Penonton terlihat menikmati lagu itu, ada yang menganggukkan kepala, tepuk tangan hingga telapak kaki dan bahu pun ikut bergoyang.
Bandung Jazz Orchestra mengungkap ada persiapan khusus yang dilakukan saat akan tampil di Gaia Music Festival, salah satunya soal instrumen.
"Tadi membawakan beberapa lagu yang instrumental jazz dan pake vocal. Emang ngacunya ke jazz era belakang. Tapi kita juga combain dengan jazz modern," kata Ilham Septia Inda, bassist Bandung Jazz Orchestra.
"Tadi ada beberapa aransemen khusus. Tadi kita gak akan bawain lagu balley ternyata kita lihat panggungnya di situ abis hujan lagi. Oh seru nih bawain 'Over The Rainbow.' Makanya kita tadi bawain itu," tambah Fuad Rudyan, drummer Bandung Jazz Orchestra.
![]() |
Ia juga mengatakan nantinya saat day 2 Music Gaia Festival pada Minggu (4/8/2024) akan ada konsep berbeda.
"Besok ada lagu Layang-layang, suprise. Ada persiapan khusus karena main dua hari kita nggak mau ngasih yang sama. Jadi besok beda konsep agak swinging era. Karena ada beberapa beda personel," tambah Ilham.
(orb/orb)