Ustaz Hanan Attaki membangun sekolah bertema alam yakni Sekolah Rimba Indonesia atau yang juga sering disebut Pesan Trend. Ustaz Hanan ingin memberikan kesempatan bagi anak-anak Indonesia untuk merasakan sekolah Islam yang gratis bertema alam.
Sekolah Rimba Indonesia adalah sekolah anak setara dengan SD dengan kurikulum nonformal dengan mengikuti PKBM dari Dinas Pendidikan dan dimulai dari kelas 1 SD. Sekolah ini bersifat gratis, terdapat beasiswa bersyarat. Ada Pula administrasi pribadi berlaku untuk keperluan pribadi seperti buku, seragam, dan kegiatan eksternal.
Terdapat beberapa fasilitas yang dapat digunakan yaitu kebun, ruang belajar dengan konsep bambu, track ATV, dan baru baru ini akan segera dibuat kolam renang dengan air yang didatangkan langsung dari Gunung Manglayang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Ustaz Hanan Attaki selaku pembina Sekolah Rimba Indonesia mengungkap, salah satu alasannya untuk membuat sekolah gratis ini adalah ia ingin memberikan tren bahwa sekolah islam itu gratis. Ustaz Hanan Attaki juga menjelaskan ia baru membuka tiga angkatan yang masing-masing angkatannya berisi 16 siswa.
"Seperti nama tempat ini Pesan Trend saya pengen sekolah Islam tuh ga mahal, saya pengen bikin tren kalo sekolah Islam itu gratis. Kebetulan saya baru bisa menggratiskan 16 siswa per tahunnya, jadi sampai saat ini baru dibuka tiga angkatan saja," ujar Ustaz Hanan Attaki dalam acara Silaturahmi dan Kajian Pemuda Lintas Organisasi, di Sekolah Rimba Pesan Trend, Cilengkrang Bandung, Minggu (19/3/2023).
Uniknya, setiap siswa diberikan masing-masing satu kavling yang bisa digunakan untuk menanam sayur atau buah. Nantinya, hasil dari bercocok tanam tersebut bisa siswa bawa pulang untuk diberikan hadiah kepada orang tuanya. Ustaz bersuara merdu ini menjelaskan Sekolah Rimba Indonesia mengangkat konsep belajar dari siklus alam, bahkan penamaan kelasnya menggunakan nama yang berasal dari alam.
"Kita beda dengan sistem sekolah alam lainnya, kadang kan ada aja yang sekolah alam cuman sekedar memindahkan tempat belajarnya ke alam. Di Sekolah Rimba Indonesia, kita punya konsep belajar dari siklus alam. Di sini udah belajar pengolahan biogas beberapa siswanya. Selain itu, penamaan kelas pun pake nama dari alam, kaya contoh kelas 1 akar,"Jelas Ustaz yang menjadi founder komunitas Pemuda Hijrah tersebut,
Dalam kesempatan ini, Ustaz Hanan Attaki juga menegaskan siapapun bisa bersekolah di Sekolah Rimba Indonesia apapun itu latar belakangnya. Ia pun menjelaskan walaupun sekolah ini tidak dipungut biaya, hak-hak guru tetap terpenuhi sebagaimana mestinya.
"Siapapun bisa bersekolah di sini mau yang jalan kaki, pake mobil bisa punya kesempatan. Jadi kita ga lihat dari kekayaannya, semuanya rata penilaiannya. Walaupun gratis, kita tetap memperhatikan hak-hak guru yang mengajar. Minimal banget itu gaji mereka di atas UMR, bahkan ada yang 2-3 kali lipat UMR," tutup Ustaz Hanan Attaki.
Ustaz yang menjadi idola kaum muda ini berharap dengan dibangunnya Sekolah Rimba Indonesia bisa menghasilkan lulusan yang menjadi pemimpin bangsa sekaligus penghafal Al-Quran yang berkarakter dan berakhlak mulia. Sekolah Rimba Indonesia ini berlokasi di Cilengkrang, Ujung Berung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
(tey/tey)