Kantor Media Harian di Bogor Diduga Dibakar, Ini Temuan Polisi

Kantor Media Harian di Bogor Diduga Dibakar, Ini Temuan Polisi

Muchamad Sholihin - detikJabar
Minggu, 29 Des 2024 20:00 WIB
Polisi olah TKP terkait dugaan pembakaran di kantor media di Bogor
Polisi olah TKP terkait dugaan pembakaran di kantor media di Bogor. (Foto: dok. Istimewa)
Bogor -

Sebuah kantor media harian Pakuan Raya diduga dibakar oleh orang tidak dikenal (otk) pada Sabtu (28/12/2024) dinihari. Polisi mengamankan sejumlah barang bukti, diantaranya dua botol plastik dan sisa kardus terbakar.

"Yang pasti ditemukan di TKP ada 2 botol plastik yang sudah terbakar dan sisa kardus yang terbakar," kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota AKP Aji Riznaldi kepada wartawan, Minggu (29/12/2024).

Aji mengatakan titik api berada di teras gedung. Selain itu kabel AC juga ditemukan dalam TKP.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Titik api di teras atau halaman depan, persisnya di depan rolling door. Material yang terbakar atau ditemukan di TKP adalah kardus, botol plastik dan kabel AC," lanjutnya.

Kantor media di Kota Bogor diduga dibakar oleh OTK.Kantor media di Kota Bogor diduga dibakar oleh OTK. Foto: Kantor media di Kota Bogor diduga dibakar oleh OTK. (Foto: dok. Istimewa)

Ada dua orang saksi yang diduga melihat kejadian tersebut. Saat ini polisi memeriksa kedua saksi tersebut.

ADVERTISEMENT

"Untuk saksi baru 2 orang yang melihat, sudah dimintai keterangan," kata Aji ketika dimintai konfirmasi, Minggu (29/12/2024).

Aji menyebutkan, saat ini pihaknya masih mendalami dugaan kantor media sengaja dibakar. Menurutnya, titik api berada di rollingdoor pintu depan kantor harian Pakuan Raya atau PAKAR.

"Untuk sengaja atau tidaknya masih kita dalami," kata Aji.

Polisi Temukan Petunjuk

Polisi masih menyelidiki dugaan kantor media lokal di Kota Bogor, Jawa Barat, dibakar oleh orang tak dikenal (OTK). Polisi mengaku telah memiliki petunjuk terkait kejadian tersebut.

"Sudah ada beberapa petunjuk yang kami kantongi terkait dugaan dugaan penyebab kebakaran," kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota AKP Aji Riznaldi Nugroho, Sabtu (28/12).

Aji mengatakan pihaknya tengah mencari bukti pendukung guna menguatkan dugaan tersebut. Pihaknya akan melakukan langkah lebih lanjut usai olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Saat ini kami mencari bukti pendukung untuk menguatkan dugaan tersebut. Bahwa kami akan melakukan pendalaman saksi, uji Labfor (laboratorium forensik), dan menyisir CCTV," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di detikNews

(yum/yum)


Hide Ads