Nyawa Agus Sopiyan (38) melayang di tangan menantunya sendiri bule asal Amerika berinisial ALW (35). Polisi sudah turun tangan menyelidiki kasus tersebut.
Agus tewas di kediamannya sendiri di Dusun Randegan, Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar pada Minggu (24/9/2023). Agus ditusuk menantunya menggunakan pisau.
Baca juga: Agus Tewas Ditusuk Menantu Bule Asal Amerika |
Satreskrim Polres Banjar saat ini tengah menangani kasus tersebut. Polisi pun telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan memeriksa jasad korban di RSUD Banjar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ps Kasubsi Penmas Humas Aipda Nandi Darmawan membenarkan telah terjadi dugaan peristiwa pembunuhan yang dilakukan oleh seorang WNA.
"Benar ada dugaan peristiwa pembunuhan," ujar Nandi saat dihubungi.
Nandi mengatakan saat ini kasus tersebut tengah ditangani penyidik. Oleh karena itu, pihaknya belum bisa menyampaikan secara rinci terkait peristiwa berdarah itu.
"Saat ini masih dalam proses penyelidikan Satreskrim Polres. Mohon waktu," singkatnya melalui sambungan telepon.
Diberitakan sebelumnya, Agus Sopiyan (58) warga Dusun Randegan, Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, tewas mengenaskan, Minggu (24/9/2023) siang.
Pelakunya diduga seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Amerika Serikat berinisial ALW (35) yang merupakan menantu korban. Pelaku diduga menusuk mertuanya menggunakan benda tajam semacam pisau.
"Ya saya mendapat laporan dari warga, bule itu datang ke sini. Kemudian sudah terjadi penusukan oleh bule itu kepada mertua laki-laki. Korban ada di rumah di belakang," ujar Kepala Desa Raharja Yayat Ruhiyat kepada wartawan.
(dir/dir)