Avanza Ringsek Tabrakan Beruntun di Cipali, Satu Orang Tewas

Dian Firmansyah - detikJabar
Jumat, 21 Nov 2025 09:00 WIB
Mobil ringsek usai tabrakan beruntun di Tol Cipali. (Foto: Dian Firmansyah/detikJabar)
Purwakarta -

Kecelakaan beruntun kembali terjadi di ruas Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Jumat (21/11/2025) dini hari. Insiden yang melibatkan dua truk dan satu minibus itu berlangsung di Kilometer 90B arah Cirebon-Jakarta sekitar pukul 03.45 WIB, menewaskan satu orang dan melukai satu lainnya.

Menurut Kanit PJR Tol Cipali, Iptu Kuswanto, kecelakaan bermula saat ketiga kendaraan melaju dalam satu arah di Jalur B. Di tengah perjalanan, pengemudi minibus diduga gagal mengantisipasi kecepatan kendaraan di depannya.

"Kendaraan toyota avanza berpenumpang 2 orang datang dari arah Cirebon menuju arah Jakarta menggunakan lajur 2 pada saat melintas km 90 B diduga pengemudi kurang antisipasi dan tidak jaga jarak aman sehingga menabrak belakang kendaraan jenis truck yang tidak diketahui identitasnya (melarikan diri)," ujar Kuswanto melalui pesan elektronik.

Benturan pertama itu membuat minibus tersendat di lajur, sebelum kemudian dihantam truk dari arah belakang. Dampaknya, bagian depan dan belakang minibus ringsek sekaligus.

"Kemudian kendaraan toyota avanza tersebut tertabrak belakang kendaraan truck tronton box yang di kemudikan oleh sodara apris bermuatan sarden yang melaju dari arah yang sama," kata Kuswanto.

Akibatnya, seorang penumpang minibus bernama Tukijo (66), warga Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit. Sementara sopir minibus mengalami luka ringan dan satu penumpang lainnya selamat.

"Penumpang minibus meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit, satu orang luka. Posisi akhir kendaraan avanza normal di lajur 2 menghadap ke timur dan kendaraan hino Truck tronton box normal di bahu luar menghadap ke barat," pungkas Kuswanto.

Di Instalasi Gawat Darurat RS Abdul Radjak Purwakarta, suasana pagi itu masih terasa muram. Sutio, satu-satunya penumpang yang selamat, mencoba mengingat kembali situasi sebelum kecelakaan. Ia mengaku sedang tidur ketika kendaraan mereka melaju dari Wonogiri menuju Jakarta usai pulang kampung.

"Dari Wonogiri ke Jakarta, kurang ngerti tau-tau tabrak belakang saya lagi tidur. Di mobil bertiga yang di bawa ke belakang (korban tewas) penumpang juga sama kayak saya," tuturnya pelan.

Saat ini, korban meninggal dan korban luka masih berada di RS Abdul Radjak Purwakarta. Sementara bangkai kendaraan telah dievakuasi ke tempat penyimpanan di KM 92 wilayah Subang. Proses penyelidikan kecelakaan ditangani Unit Laka Lantas Polres Subang untuk mengungkap penyebab pasti dan mengidentifikasi truk yang melarikan diri setelah benturan pertama.



Simak Video "Video Kecelakaan Maut di Tol Cipali: 5 Orang Tewas, Puluhan Luka-luka"

(dir/dir)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork