Simak Ini Sebelum Mudik Pakai Sepeda Motor

BRI Teman Mudik 2025

Simak Ini Sebelum Mudik Pakai Sepeda Motor

Khadijah Nur Azizah - detikJabar
Selasa, 25 Mar 2025 18:00 WIB
Poster
Ilustrasi mudik pakai sepeda motor. (Foto: Edi Wahyono/detikcom)
Jakarta -

Detikers, jika kamu berencana mudik pakai sepeda motor, sebaiknya simak ulasan berikut ini. Sebab, mudik dengan sepeda motor tentu memiliki risiko tersendiri.

Dikutip dari detikHealth, salah satu yang perlu dilakukan adalah beristirahat saat dalam perjalanan. Sehingga tubuh bisa tetap fit selama berkendara.

"Pengendara motor tidak bisa terus jalan. Memang harus berhenti dulu untuk peregangan. Tentu saja harus diatur jangan bawa beban yang berat. Kalau perjalanan jauh dan bawa beban terlalu berat akan membebani tubuh dan jadinya (nyeri) punggung bawah sampai di sana (tujuan)," kata spesialis kesehatan olahraga Dr dr Listya Tresnanti Mirtha, SpKO, CCD, Subsp APK(K) kepada detikcom beberapa waktu lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemudik yang naik motor juga disarankan selalu menjaga hidrasi tubuh. Jangan lupa penuhi kebutuhan cairan saat sahur agar tidak dehidrasi di perjalanan.

Selain itu spesialis ortopedi dr Oryza Satria, SpOT(K) menyarankan untuk berhenti setiap tiga jam di perjalanan untuk istirahat dan melakukan peregangan.

ADVERTISEMENT

Peregangan dapat dimulai dari punggung bagian bawah dengan cara duduk tegak, punggung diregangkan kemudian badan diputar ke kanan 90 derajat. Tahan selama 20-30 detik, kemudian ganti ke sisi lain. Ulangi langkah tersebut dua kali di setiap sisinya.

Peregangan dilanjutkan pada bagian punggung atas dan bahu. Menurut dr Oryza, hal ini penting untuk mencegah mudah pegal saat memegang stang motor.

"Rentangkan tangan kanan ke arah kiri dan tahan siku kanan dengan tangan kiri. Tahan posisi tersebut selama 10-20 detik, Setelah itu putar pundak ke depan 10 kali dan belakang 10 kali untuk pelemasan," ucap dr Oryza.

Artikel ini telah tayang di detikHealth

(kna/orb)


Hide Ads