Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Joko Juliantono, sekaligus alumni Fakultas Ekonomi Universitas Pajajaran angkatan tahun 1987 mencalonkan diri sebagai calon ketua Ikatan Alumi (IKA) Unpad.
Ferry yang merupakan politisi dan Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu juga menyerahkan berkas pendaftaran kepada Panitia SC dan OC penyelenggaraan MUBES IKA Unpad di Jalan Hasannudin, Kota Bandung, Jumat (8/11/2024).
Saat melakukan penyerahan berkas pendaftaran Ferry diantarkan oleh belasan pendukungnya yang sama-sama merupakan alumni Unpad. Untuk Pemilu Raya IKA Unpad ini akan diselenggarakan 8 Desember 2024 mendatang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya menyerahkan seluruh berkas kelengkapan dan alhamdulillah tadi sudah diperiksa checklistnya dan sudah lengkap," kata Ferry kepada awak media.
Sebagai calon Ketum IKA Unpad Ferry memiliki visi dan misi memajukan potensi alumni Unpad. Seperti diketahui Unpad memiliki hampir 700 ribuan alumni yang tersebar baik di Indonesia maupun di luar negeri dan juga memiliki komisariat di hampir seluruh provinsi di Indonesia dan komisariat di luar negeri. Sedangkan di Jawa Barat dan Banten IKA Unpad memiliki komisariat hingga tingkat kabupaten/kota.
"Jadi sebenarnya Ikatan Alumni Unpad ini memiliki potensi yang luar biasa sekiranya itu nanti akan kita buatkan menjadi rumah bersama, jadi teman-teman alumni Unpad yang ada di pemerintahan, di BUMN, di sektor swasta maupun yang dimanapun, itu akan kita kumpulkan, kita libatkan dalam kepengurusan," ungkapnya.
Ferry juga memiliki program digitalisasi untuk menambah database alumni yang terkoneksi dan bermanfaat bagi IKA Unpad kedepan. "Jadi databasenya itu lebih rinci, kemudian nanti ke depan juga pemilunya juga akan bisa menggunakan e-voting," tambahnya.
Ferry juga memiliki inisiatif-inisiatif lain salah satunya mensinergikan alumni-alumni dan kemudian mendorong alumni yang baru lulus bisa dibantu dan dorong untuk masuk di dalam dunia kerja.
"Alumni Unpad juga akan membantu Universitas Padjajaran, saya punya keinginan Universitas Padjajaran masuk naik tingkat ke ranking 200 besar, syukur bisa 100 besar (universitas unggul di dunia). Effort yang kita miliki, potensi yang kita miliki dari alumni-alumni ini akan bisa bantu Universitas Padjajaran juga untuk naik kelas seperti itu," jelasnya.
Terkait pencalonannya, Ferry menyebutkan jika banyak teman-temannya sesama alumni Unpad mendorong untuk mencalokan diri, terlebih Ferry sendiri memiliki banyak pengalaman.
"Latar belakang dan mungkin juga posisi saya yang sekarang (Wamenkop) rasanya saya bisa bantulah untuk bersama-sama dengan teman-teman kepengurusan nanti untuk kita besarkan IKA Unpad," tuturnya.
"Kita teruskan prestasi-prestasi, keberhasilan-keberhasilan yang sudah dirintis oleh pengurus IKU Unpad sebelumnya, khususnya Teh Ira yang sudah berhasil meletakkan fondasi keberhasilan IKA Unpad, salah satunya kantor sekretariat IKA Unpad ini sudah menjadi representasi dari keberhasilan dari kepengurusan IKA Unpad yang sebelumnya. Nah tugas kepengurusan IKA Unpad besok adalah membesarkan IKA Unpad menjadi ikatan alumni yang besar dan punya manfaat buat alumninya, punya manfaat untuk universitasnya, dan punya manfaat buat bangsa dan negara," tambahnya.
Di tempat yang sama, Wakil Ketua SC IKA Unpad M Arsjad Effendy mengatakan, baru dua bakal calon yang maju dan untuk bakal calon yang mengambil formulir agar bisa maju dalam pemilihan ada enam orang.
Hari ini menjadi batas akhir pendaftaran yang nantinya akan dilakukan rapat oleh tim panitia untuk memastikan apakah calon yang memberikan berkasnya layak atau tidak ikut serta dalam pemilihan.
Ada dua opsi lokasi pencoblosan calon ketua IKA Unpad yang digelar pada 8 Desember, satu di Kampus Jatinangor dan dua di Kampus Dipatiukur.
"Kita targetkan bisa capai 2.000 alumni yang ikut dalam pemilihan empat tahunan ini. Kalau empat tahun lalu kan hanya pewakilan saja karena COVID-19, tapi pas delapan tahun lalu ini ada 1.600 alumni ikut mencoblos," pungkasnya.
(wip/yum)