Saat Jaksa Agung Ziarah Kubur ke Makam Sesepuhnya di Majalengka

Saat Jaksa Agung Ziarah Kubur ke Makam Sesepuhnya di Majalengka

Erick Disy Darmawan - detikJabar
Sabtu, 27 Jan 2024 17:04 WIB
Jaksa Agung ST Burhanudin berziarah ke makam orang tuanya di Talaga, Kabupaten Majalengka
Jaksa Agung ST Burhanudin berziarah ke makam orang tuanya di Talaga, Kabupaten Majalengka (Foto: Erick Disy Darmawan/detikJabar)
Majalengka -

Di tengah kesibukannya menjadi Jaksa Agung, ST Burhanudin masih menyempatkan waktu berziarah ke makam 'sesepuh'-nya yang berada di Desa Talaga Wetan, Kecamatan Talaga, Kabupaten Majalengka.

Burhanudin tiba di Majalengka sekitar pukul 07.30 WIB, Sabtu (27/1/2024). Ia terlihat berjalan ke makam mengenakan jaket flanel berwarna abu-abu dan celana chinos.

Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Ade Tajudin Sutiawarman, Kepala Kejaksaan Negri Majalengka Wawan Kustiawan, Pj Bupati Majalengka Dedi Supandi, Sekda Majalengka Eman Suherman dan sejumlah pejabat lainnya turut mendampingi Jaksa Agung saat berziarah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pantauan detikJabar sesampainya di makam, Burhanudin tampak langsung mengambil posisi duduk. Ia terlihat khusyuk memanjatkan doa untuk sesepuhnya yang telah meninggal dunia. Usai mendoakan, ia terpantau langsung menaburkan bunga di atas makam.

"Nengok makam orang tua aja. Harus lah kalau namanya (ziarah). Orang tua saya sudah meninggal dua-duanya," kata Burhanuddin kepada detikJabar.

ADVERTISEMENT

Burhanudin keluar dari makam sekitar 30 menit kemudian. Ia mengaku cukup rutin ziarah ke makam kedua orang tuanya.

"Rutin, setiap 3 bulan sekali," ujar dia.

Usai dari makam, ia langsung menuju rumahnya yang berada di Talaga untuk beristirahat. Menurut Burhanudin, pulang ke kampung halamannya bukan hanya sekedar ziarah melainkan untuk mempererat tali silaturahmi dengan keluarganya.

"Sebenarnya kedatangan tetap aja (tujuannya) silaturahmi dengan keluarga," ucapnya.

(yum/yum)


Hide Ads