Blak-blakan Saipul Jamil Usai Dibebaskan Polisi

Kabar Seleb

Blak-blakan Saipul Jamil Usai Dibebaskan Polisi

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikJabar
Senin, 08 Jan 2024 18:10 WIB
saipul jamil saat ditemui di polsek tambora
Saipul Jamil (tengah) di Polsek Tambora. (Foto: Ahsan/detikhot)
Jakarta -

Artis Saipul Jamil bikin geger publik usai diamankan polisi dari Polsek Tambora, Jumat (5/1/2024). Itu gegara diduga kasus penyalahgunaan narkoba.

Namun, karena terbukti negatif narkoba, penyanyi dangdut itu akhirnya dibebaskan pada Senin (8/1/2024). Ia pun blak-blakan usai dibebaskan.

Dikutip dari detikHot, meski sudah bebas, Saipul Jamil masih trauma atas penangkapan tersebut. Diadang oleh sekelompok orang berpakaian seperti preman, ia sempat mengira tengah dibegal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya sampai sekarang masih syok. Demi Allah, karena saya tidak merasa bikin kejahatan, saya Insya Allah bersih, tiba-tiba ada yang datang dan mengaku polisi. Udah gitu, gedor mobilnya juga keras. Saya pikir begal nih, kan nggak cuma satu motor," kata Saipul Jamil saat ditemui di Polsek Tambora, Jakarta Barat, Senin (8/1/2024).

Sempat histeris dan meminta tolong pada warga, warga sekitar malah ikut menahannya hingga akhirnya Saipul Jamil pasrah.

ADVERTISEMENT

"Asli, saya pikir itu begal. Makanya saya udah pasrah sampai sujud-sujud minta tolong ke warga di situ kan. Eh, bukannya ditolong malah ditontonin doang," tutur Saipul Jamil.

Ketika tahu dirinya dibawa ke Polsek Tambora, Saipul Jamil bersyukur karena benar yang membawanya memang polisi. Saipul Jamil pun meminta maaf telah berburuk sangka karena mengira polisi sebagai begal.

"Saya malah seneng begitu saya dibawa sampai depan itu, yang ada tulisannya Polsek Tambora. Berarti bener, emang yang bawa saya polisi. Ternyata, emang bener bener polisi. Jadi, ya saya minta maaf ke temen temen anggota Polsek Tambora karena sudah berburuk sangka," ujar Saipul Jamil.

"Soalnya saya pikir itu begal, karena pakai pakaian preman semua kan. Ya kemarin kami sudah saling memaafkan atas kekeliruan ini," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di detikHot dengan judul Saipul Jamil Masih Syok Soal Penangkapan, Sempat Mengira Dibegal




(ahs/orb)


Hide Ads