Sebuah mobil dan tiga kios di Jalan Raya Peer Ciwidey, Kampung Haur Koneng, Desa dan Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, ludes terbakar, Senin (9/10/2023).
Danru Pemadam pos pacira Disdamkar Kabupaten Bandung Nurman Numbara mengatakan kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 12.56 WIB.
"Pas kita tiba di lokasi api sudah besar, dan sudah merembet ke kios-kios. Ada sekitar tiga kios warung," ujar Nurman, saat dihubungi detikJabar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nurman mengatakan dari hasil penyelidikan peristiwa tersebut bermula saat mobil jenis L300 mengalami korsleting listrik. "Awalnya yang terbakar itu mobil. Setelah mengisi bbm, mungkin ada korsleting listrik atau apa. Jadi mobil itu terbakar dan merembet (ke 3 kios)," katanya.
Nurman mengaku tidak ada korban jiwa dalam adanya peristiwa tersebut. "Alhamdulillah nggak ada korban jiwa. Kerugian perkiraan dari tiga kios sama satu mobil kurang lebih Rp 350 juta," jelasnya.
Untuk memadamkan api Disdamkar Kabupaten Bandung menerjunkan dua unit mobil pemadam kebakaran dengan 10 petugas. "Alhamdulillah bisa padam tadi jam 3an. Pas pemadaman kesulitannya mungkin di listrik sama di sumber air cukup jauh. Tapi alhamdulillah api sudah bisa ditangani dan sekarang sudah kembali ke pos masing-masing," pungkasnya.











































