Cara Mudah Arsipkan Foto di Instagram

Cara Mudah Arsipkan Foto di Instagram

Kevin Alfarizky - detikJabar
Kamis, 18 Mei 2023 07:00 WIB
Ilustrasi Instagram
Cara Mudah Arsipkan Foto di Instagram (Foto: Getty Images/iStockphoto/Wachiwit)
Bandung -

Saat ini orang-orang kerap menggunakan sosial media untuk membagikan momen keseharian melalui bentuk foto atau video seperti di Instagram.

Tentu pada saat mengunggah sebuah foto atau video, terkadang detikers ingin menghapusnya jika menurut pengguna hal tersebut kurang cocok.

Namun, jika pengguna tidak ingin langsung menghapusnya, Instagram memiliki sebuah fitur "archive" untuk mengarsipkan foto atau video yang telah dikirim dan dapat dimunculkan kembali di profil pengguna.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengguna dapat mengarsipkan postingan Instagram dan terdapat beberapa fitur lain seperti instastory dan siaran langsung yang bisa dilihat kembali pada saat kita mempostingnya.

Berikut adalah cara mengarsipkan postingan foto di Instagram sementara dengan mudah

ADVERTISEMENT
  1. Dari halaman "Beranda", ketuk "Ikon Profil" di bagian kanan bawah.
  2. Pilih "Postingan" di bagian atas di sebelah foto profil.
  3. Pilih foto yang ingin diarsipkan
  4. Ketuk tiga titik vertikal di bagian kanan atas postingan.
  5. Pilih "Arsipkan" dalam daftar opsi yang muncul. Hal tersebut akan menyembunyikan postingan dari profil. Pengikut dan publik tidak dapat melihatnya lagi.

Cara membatalkan postingan yang diarsipkan

  1. Buka "Instagram," lalu ketuk "Ikon Profil" di bagian kanan bawah.
  2. Pilih menu tiga garis horizontal di bagian kanan atas.
  3. Pilih "Arsip"
  4. Ketuk tanda panah ke bawah di samping "Arsip Cerita" dan pilih "Arsip Postingan."
  5. Pilih postingan yang ingin dihapus arsipnya dan pilih ikon menu tiga titik horizontal.
  6. Pilih "Tampilkan di Profil" pada opsi yang tercantum.
  7. Postingan tersebut kini kembali aktif dan dapat dilihat oleh publik.

Jika pengguna lebih suka menghapus postingan yang diarsipkan daripada menjadikannya publik lagi, pengguna dapat melakukannya dengan memilih "Hapus", bukan "Tampilkan di Profil." Postingan akan terhapus selamanya dan tidak dapat dipulihkan kembali.

(iqk/iqk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads