Longsor Terjang Kota Bandung, Satu Orang Tewas

Longsor Terjang Kota Bandung, Satu Orang Tewas

Wisma Putra - detikJabar
Kamis, 27 Apr 2023 14:23 WIB
Ilustrasi longsor (Andhika-detikcom)
Foto: Ilustrasi longsor (Andhika-detikcom)
Bandung -

Bencana longsor terjang wilayah Coblong, Kota Bandung, Rabu (26/4) sore kemarin. Dalam kejadian bencana alam itu satu orang warga meninggal dunia akibat tertimpa material bangunan rumahnya.

Insiden longsor yang memakan korban jiwa ini terjadi di Jalan Sangkuriang, Kelurahan Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

Humas BPBD Jabar Andrie Setiawan mengatakan, kirimir setinggi sekitar 25 meter dan panjang Kirmir sekitar 15 meter yang berada di RW 13 rusak parah dan luapan tanah menutupi sebagian rumah yang terdampak. Penyebab longsor itu akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Bandung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Satu orang meninggal dunia atas nama Heri Bagja, umur 39 tahun," kata Andrie via keterangan tertulis yang diterima detikJabar, Kamis (27/4/2023).

Dampak bencana alam longsor ini juga membuat sejumlah rumah rusak sehingga warga harus mengungsi.

ADVERTISEMENT

"Dua unit rumah rusak sedang yang dihuni 4 KK dan 15 jiwa. Sebanyak 2 KK dan 8 jiwa mengungsi," tuturnya.

Dalam kejadian ini, BPBD Provinsi Jawa Barat sudah melakukan koordinasi dengan DISKAR PB Kota Bandung. DISKAR PB Kota Bandung Berkoordinasi dengan aparat kewilayahan dan pemilik rumah.

"Kami menghimbau penghuni rumah dan warga untuk yang berada di dean kirmir yang longsor untuk sementara tidak menempati rumah," ujarnya.

Pihaknya juga sudah memberikan bantuan berupa terpal dan karung berkoordinasi dengan instansi terkait. Kondisi saat ini rumah yang terdampak di depan kirmir longsor dalam keadaan rusak parah.

"Penghuni rumah yang terdampak sudah diungsikan ke tempat yang aman dan penghuni rumah yang berada di dean kirmir sudah mengungsi sementara ke saudaranya," pungkasnya.

(wip/mso)


Hide Ads