Tahun 2023 ini, Pemerintah Kota Sukabumi menggelar salat Idul Fitri di Lapang Merdeka. Ribuan jemaah pun berbondong-bondong ke lapangan di pusat kota itu untuk melaksanakan salat.
Saking banyaknya jemaah yang datang, beberapa warga salat di jalan. Sebagian diantara mereka pun melaksanakan salat beralaskan koran yang dibawa oleh masing-masing jemaah.
Penggunaan koran untuk alas salat nampaknya tak dibarengi dengan kesadaran membuang sampah pada tempatnya. Hal itu terlihat usai jemaah melaksanakan salat Idul Fitri.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pantauan detikJabar, Sabtu (22/4/2023) sampah koran bekas berserakan di area lapang. Jemaah yang menggunakan koran pergi begitu saja. Padahal di beberapa titik sudah disediakan tempat pembuangan sampah.
![]() |
Rahmat, petugas pertamanan sekaligus kebersihan mengatakan, kondisi ini sudah rutin terjadi saat ada kegiatan salat berjemaah di Lapang Merdeka. Dia memprediksi ada sekitar 50 kilogram sampah yang terkumpul di Lapang Merdeka.
"Iya bagusnya memang dibawa lagi. Tapi ini kan nggak, ditinggalin aja. Tahun kemarin Idul Adha juga di sini sama seperti ini ninggalin sampah," kata Rahmat kepada detikJabar, Sabtu (22/4/2023).
Setidaknya ada delapan orang yang piket untuk membersihkan seluruh kawasan Lapang Merdeka dan Rahmat salah satunya. Dia sudah 12 tahun menjadi tenaga honorer di Dinas Lingkungan Hidup (DLH).
"Saya sudah 12 tahun, tahun ini kebagian piket. Se-lapangan 8 orang. Ini mau kita sapu dulu terus diangkut, dibuang ke TPA Cikundul," tutupnya.
(yum/yum)