9 Lokasi Shalat Id 2023 Muhammadiyah di Pangandaran, Jumat 21 April 2023

9 Lokasi Shalat Id 2023 Muhammadiyah di Pangandaran, Jumat 21 April 2023

Aldi Nur Fadillah - detikJabar
Kamis, 20 Apr 2023 17:30 WIB
Sholat gerhana berjemaah di Bandung.
Ilustrasi Salat Id (Foto: Sudirman Wamad/detikJabar)
Pangandaran - Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 tinggal menghitung hari. Namun beberapa organisasi Islam di Indonesia sudah menetapkan 1 Syawal. Salah satunya Muhammadiyah Kabupaten Pangandaran.

Pimpinan Umum Muhammadiyah Kecamatan Cijulang, Pangandaran, Rizky Fazri Gunawan mengatakan, membenarkan jika sesuai instruksi pimpinan MU pusat 1 syawal 1444 Hijriah ditetapkan besok Jumat (21/4).

"Kalau Muhammadiyah pakai metode hisab perhitungan dengan ilmu falak " kata Rizky kepada detikJabar saat dihubungi.

Menurutnya sesuai maklumat pimpinan Pusat Muhammadiyah Tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal dan Dzhulhijjah 1444 Hijriah Nomor : 1/MLM/1.0/E/2023 bahwa 1 Syawal 1444 H pada Jumat Pahing, 21 April 2023.

"Ilmu falak itu secara definisi ilmu yang mempelajari tentang benda langit. Ilmu ini pun dipakai menentukan arah kiblat, waktu shalat dan menentukan gerhana," ucap Rizky.

Kendati demikian, kata Rizky, perhitungan puasa itu kan 29 hari, kalau hilal sudah terlihat. Kalau hilal tidak terlihat (mendung dan sebagainya) disempurnakan jadi 30 hari.

Rizky mengatakan perbedaan adalah rahmat, secara esensi perayaan hari raya idul fitri adalah sama. "Terpenting semuanya saling menghargai," ucapnya.

Lokasi Solat Idul Fitri 1444 Hijriah di Pangandaran

1. Lapang Kampus SMA Muhammadiyah Pangandaran, Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran. Adapun khotib dan Imam : Ustadz H. Aan Nurhakim, Lc.

2. Masjid Al Anfal Cikembulan, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran. Khotib dan Imam : Ustadz Drs. Jaman Solih, MM.

3. Masjid Baitul Muttaqin Nengklok Pajaten, Desa Pajaten, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran. Khotib dan Imam Ustadz Dadan Ramadhan.

4. Masjid Al Islam Bulak Laut, Desa Pananjung, Kecamatan Pangandaran. Khotib dan Imam Ustadz Sirun Al Rasyid.

5. Masjid Al Kautsar Panyingkiran Cibenda, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran. Khotib dan Imam Ustadz Rikrik Hendrik, S. Ag.

6. Masjid Al Amanah Dusun Karangsari, Desa Padaherang, Kecamatan Padaherang. Khotib Ustadz Sarijo, S.Pd.I dan Imam Ustadz Dr. Erwin Thamrin.

7. Masjid At Takwa Dusun Gerendong Mangunjaya. Khotib dan Imam K.H Sutarman Rasyid, BA.

8. Masjid Al Islah Dusun Gimbal Mangunjaya. Khotib dan Imam Ustadz Fathur Rahman, M.Pd

9. SMK Pasundan Cijulang. Khotib dan Imam Ustadz Pandi Supandi. S.Ag.


(tey/tey)


Hide Ads