Sulitnya Mencari Makam Genghis Khan sang Penguasa Dunia

Kabar Internasional

Sulitnya Mencari Makam Genghis Khan sang Penguasa Dunia

Tim detikInet - detikJabar
Jumat, 23 Des 2022 06:30 WIB
Patung Genghis Khan di alun-alun Kota Ulanbataar (Yoga Endrayanto/TRANS7)
Patung Genghis Khan di alun-alun Kota Ulanbataar (Yoga Endrayanto/TRANS7)
Bandung -

Genghis Khan menjadi sosok pemimpin legendaris yang membawa Mongolia ke puncak kejayaan. Walau cerita soal ketangguhannya hinggap ke berbagai penjuru dunia, namun sampai saat ini lokasi pemakamannya masih menjadi tanda tanya.

Selama memimpin bangsa Mongol, Genghis Khan punya wilayah jajahan sangat luas dari Lautan Pasifik ke Laut Kaspia. Ia diriwayatkan meninggal pada tahun 1227 dan meminta agar dimakamkan secara rahasia.

Dikutip detikINET dari BBC, tentara membawa jasadnya, membunuh semua orang yang dijumpai dalam perjalanan demi menyembunyikan rutenya. Saat dikuburkan, sekitar seribu kuda dikerahkan untuk merusak jejak di makam itu agar tak bisa ditemukan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kini, 800 tahun sudah berlalu sejak kematiannya, kuburan Genghis Khan belum dapat diketahui lokasinya. Yang mencarinya padahal tak sedikit, bahkan memakai teknologi canggih. Terlebih, ada beberapa ilmuwan yang yakin makam Genghis Khan dipenuhi dengan harta karun.

Ekspedisi Valley of the Khans Project yang digagas National Geographics, menggunakan citra satelit untuk memburu lokasi makam itu. Akan tetapi masalahnya selain dirahasiakan, warga Mongolia sendiri tak ingin makam Genghis Khan itu ditemukan.

ADVERTISEMENT

Rakyat Mongolia sendiri menghormati Genghis Khan, wajahnya ada di mata uang mereka. Seorang penerjemah Mongolia bernama Uleun, mengatakan alasannya adalah respek karena Genghis Khan sendiri tak ingin makamnya ditemukan oleh siapa pun.

"Mereka telah melakukan segalanya untuk menyembunyikan makamnya," kata dia. Mongolia adalah negara dengan tradisi panjang dan kebanggaan, sehingga apa yang diperintahkan Genghis Khan pun dipatuhi.

Menemukan makam Genghis Khan bukanlah tugas yang mudah. Ibaratnya mencari jarum di tumpukan jerami, karena Mongolia sangatlah luas dengan alam liar di mana-mana.

Artikel ini telah tayang di detikInet dengan judul Misteri Makam Genghis Khan yang Tak Bisa Ditemukan

(yum/yum)


Hide Ads