Gempa berkekuatan M 4,6 mengguncang Kabupaten Pangandaran. Gempa berpusat di laut.
Berdasarkan informasi dari BMKG guncangan gempa terjadi pada Minggu (27/11/2022) pukul 09.00 WIB. Lokasi gempa berada pada titik Lok:8.20 LS-108.26 BT.
Pusat gempa berada di laut, 61 Km barat daya Kabupaten Pangandara, Jawa Barat. Gempa memiliki kedalaman 38 Km.
Belum diketahui secara pasti dampak dari guncangan gempa tersebut.