Rindu makanan khas Bandung? Festival Citylink Mal bakal menggelar Festival Jajan Bandung yang bekerjasama dengan Food Festival Bandung dan digelar masih dalam rangka HJKB 212 Kota Bandung.
Dilihat dari Instagram @festivalcitylinkmall, Senin (3/10/2022), Festival Jajanan Bandung ini digelar dari Tanggal 5-9 Oktober 2022 di Main Atrium Festival Citylink Mal Jalan Peta No 241, Kota Bandung.
Kegiatan ini dikuti sekitar 44 merchant kuliner yang pastinya menyajikan makanan yang enak-enak dan happening abis buat warga Bandung dan wisatawan luar Bandung.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain Festival Jajanan Bandung, ada juga Durian Festival yang lokasinya berada di pelataran parking area Festival Citylink Mal. Banyak banget jenis durian yang wajib kamu coba.
Jangan lewatkan juga ada flash sale durian Rp 100 ribu dapat 3 di jam 4 - 6 sore selama event Durian Festival ini.
Sambil kulineran, Anda juga akan disuguhkan berbagai acara menarik juga seperti pasanggiri jaipong, arumba musik angklung, lomba fashion show, music school, lomba mewarnai, CSR panti yatim dan masih banyak lagi.
Buat yang penasaran dengan event ini, kalian bisa kepoin Instagram @foodfestivalbandung untuk update eventnya.
(wip/tey)