Wakapolri: Imbauan Mudik Lebih Awal Mulai Terasa di Garut

Wakapolri: Imbauan Mudik Lebih Awal Mulai Terasa di Garut

Yuga Hassani, Hakim Ghani - detikJabar
Senin, 25 Apr 2022 16:00 WIB
Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono melakukan kunjungan ke Pos Terpadu Cileunyi, Kabupaten Bandung, guna mengantisipasi kemacetan saat mudik.
Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono melakukan kunjungan ke Pos Terpadu Cileunyi, Kabupaten Bandung, guna mengantisipasi kemacetan saat mudik. (Foto: Yuga Hassani)
Garut -

Arus mudik Lebaran 2022 sudah terjadi di jalur selatan Jawa Barat. Di Jalur Garut, kendaraan pemudik dari arah Jakarta ke Tasikmalaya meningkat.

Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono mengatakan, efek imbauan mudik lebih awal mulai dirasakan di sejumlah daerah. Salah satunya di Kabupaten Garut.

Di jalur mudik Garut, kata Gatot, saat ini sudah terjadi peningkatan volume kendaraan, khususnya dari arah Bandung yang mengarah ke Tasikmalaya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Imbauan mudik lebih awal, mulai terasa di Garut. Pak Kapolres tadi menyampaikan sudah ada kenaikan 20 persen arus yang melewati wilayah selatan," ungkap Gatot.

Peningkatan sudah dirasakan dalam beberapa hari terakhir. Meskipun begitu, peningkatan volume kendaraan di wilayah Garut belum sampai menyebabkan kepadatan dan kemacetan khususnya di Garut.

ADVERTISEMENT

"Ini tentunya harus jadi pekerjaan bagi Kapolres dan Forkopimda karena besok udah mulai dekat lebaran," kata Gatot.

Gatot berharap masyarakat bisa mudik dengan aman, lancar dan sehat di momen Lebaran 2022 ini. Kepada pemudik, Gatot berpesan agar tak lupa divaksin sebelum menjalankan mudik.

"Jangan sampai saudara di kampung jadi tertular. Begitu pula sebaliknya," tutup Gatot.

Pastikan Kesiapan Personel di Cileunyi

Sebelum mengecek jalur Limbangan, Eddy Pramono meninjau kesiapan personel di Ciluenyi jelang arus mudik Lebaran 2022.

"Saya datang ke Pos Pengamanan Terpadu di Cileunyi ini bersama beberapa pejabat Polri untuk memastikan kesiapan dari pada jajaran Polda Jabar dan khususnya di Polresta Bandung ini dalam rangka menghadapi mudik lebaran ini," ujar Gatot di Pos Terpadu Cileunyi, Kabupaten Bandung, Senin (25/4/2022).

Gatot menegaskan, kepolisian telah siap melakukan pengamanan mudik lebaran tahun 2022. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya apel gelar pasukan yang dilakukan di seluruh Indonesia.

"Kita ketahui bahwa kemarin tanggal 22 April 2022 kita telah melakukan apel gelar pasukan secara serentak di seluruh Indonesia, itu menandakan bahwa Polri berserta jajarannya bersama teman teman dari TNI, pemerintah daerah dan seluruh stakeholder terkait siap melaksanakan pengamanan masyarakat yang akan melaksanakan mudik ini," ucapnya.




(yum/yum)


Hide Ads