Konten menyantap 'raja jin' yang diunggah Dede Inoen menjadi viral. Dalam video yang diunggah di kanal Youtubenya, Dede menangkap 'raja jin' seukuran kepalan tangan orang dewasa itu dari sela-sela bebatuan di dalam gua.
Tak hanya ditangkap, 'raja jin' itu juga dimasak oleh pria gondrong tersebut. Ia menyebut 'raja jin' rasanya kenyal dan sedikit gurih.
Video berjudul 'Berburu Raja Jin Penunggu Sungai' itu diunggah di channel Youtube-nya pada 22 Februari 2022. Hingga Kamis (3/3/2022) pagi, video itu sudah ditonton 1,7 juta kali.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun ternyata 'raja jin' itu bukan merupakan sosok mistis sesungguhnya, melainkan konten kreatif yang dibuat oleh Dede. Sosok 'raja jin' itu pun nyatanya hanya kaki sapi yang didandani seolah-olah makhluk halus dan aneh.
![]() |
Bagian kakinya terbuat dari kaki atau ceker ayam, sedangkan giginya merupakan bawang puting yang di susun di dalam kaki sapi. Matanya pun sebatas tempelan.
"Iya 'raja jin' itu sebenarnya kaki sapi. ya kalau konten kreator gabut ya seperti itu, membuat konten yang memang unik," kata Dede saat ditemui detikJabar, Kamis (3/3/2022).
Dede Inoen yang memulai terjun mejadi youtuber dan membuat channel-nya pada 2018 itu memang kerap memasak berbagai bahan makanan yang unik, sekaligus membuat konten mukbang di alam.
Namun youtuber tersebut juga tetap fokus pada konten edukasi alam, mengolah makanan dari bahan baku yang tersedia dari alam, dan konten edukasi lainnya. Youtuber yang tergabung dalam dream team bersama Panji Petualang dan youtuber konten alam serta hewan lainnya itu kini sudah memiliki 3,51 juta subscriber.
(yum/bbn)