Catat! Ini Pola Pengalihan Arus Lalin Saat Peresmian Nama Baru Pasupati

Catat! Ini Pola Pengalihan Arus Lalin Saat Peresmian Nama Baru Pasupati

Rifat Alhamidi - detikJabar
Rabu, 23 Feb 2022 15:24 WIB
Jalan Layang Pasupati
Flyover Pasupati (Foto: Wisma Putra/detikcom)
Bandung -

Jalan Layang atau flyover Pasupati bakal resmi berganti nama menjadi Jalan Prof Dr Mochtar Kusumaatmadja, Kamis (24/2/2022). Pola arus lalu lintas di jalur penghubung utama pintu keluar Tol Pasteur menuju pusat pemerintahan Jawa Barat itu bakal dialihkan saat acara berlangsung.

Adapun pengalihan rute berlaku bagi pengendara yang melintas dari arah timur tepatnya dari Cicaheum menuju ke Dago atau Tol Pasteur. Sedangkan, arah sebaliknya tak diberlakukan pengalihan aruh oleh petugas.

"Saat acara berlangsung, kendaraan dari Cicaheum kita alihkan masuk ke Simpang Sentot Ali Basya terus ke Jalan Diponegoro," kata Kasi Operasi UPTD Pengelolaan Prasarana Perhubungan LLAJ Wilayah II Dishub Jawa Barat Ismail saat ditemui wartawan, Rabu (23/2/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sementara dari arah Tol Pasteur ke timur, itu tetap jalan. Enggak ada pengalihan, hanya satu jalur," ujarnya menambahkan.

Pengalihan arus diberlakukan sekitar satu jam. Atas nama Pemprov Jawa Barat, Ismail juga meminta warga memaklumi pengalihan arus tersebut.

ADVERTISEMENT

"Permohonan maaf terhadap masyarakat karena kami akan menjadikan tokoh Jawa Barat sebagai tokoh nasional di jalan yang sekarang kita kenal dengan flyover Pasupati. Jadi mohon dimaklumi kepada masyarakat yang terganggu perjalanannya karena dialihkan," tutur Ismail.

Sebagaimana diketahui, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyetujui perubahan nama jalan di Kota Bandung, yakni Jalan Layang Pasupati menjadi Jalan Prof Dr Mochtar Kusumaatmadja. Perubahan nama jalan itu merupakan bentuk penghormatan warga Jabar yang berkontribusi atas pembangunan di Indonesia.




(ral/bbn)


Hide Ads