Tafsir Surat Al-Muzzammil Ayat 15 - detikHikmah

Kembali ke daftar surah

Tafsir Quran Surat Al-Muzzammil Ayat 15

Orang Yang Berselimut (20 Ayat)
Source by
اِ[gu[نّ]][ik[َآ ا]]َرْسَلْ[ik[نَآ ا]]ِلَيْكُمْ رَسُوْ[ik[لً]]ا ەۙ [ik[ش]]َاهِدًا عَلَيْكُمْ كَ[ik[مَآ ا]]َرْسَلْ[ik[نَآ ا]]ِلٰى فِرْعَوْنَ رَسُوْلًا ۗ ١٥
Inn± arsaln± ilaikum rasµl±(n), sy±hidan ‘alaikum kam± arsaln± il± fir‘auna rasµl±(n).
Sesungguhnya Kami telah mengutus seorang rasul (Nabi Muhammad) kepadamu sebagai saksi atasmu, sebagaimana Kami telah mengutus seorang rasul kepada Fir‘aun.
Tafsir
Setelah dijelaskan ancaman siksa akhirat yang akan diterima bagi para pendurhaka, ayat ini mengingatkan manusia tentang siksa dunia. Sesungguhnya Kami telah mengutus seorang Rasul, Muhammad kepada kamu, wahai penduduk Mekah, bahkan juga seluruh manusia, yang menjadi saksi terhadapmu menyangkut sikap dan perbuatan kamu, sebagaimana Kami telah mengutus seorang Rasul yaitu Musa, kepada Fir’aun.