NiLuh Djelantik melaporkan pemilik akun Facebook (FB) Faras Sayidi ke Kepolisian Daerah (Polda) Bali lantaran berfoto dengan pose jari tengah di depan plang Pura Ulun Danu Batur, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Laporan pemilik nama lengkap Niluh Putu Ary Pertami Djelantik itu diterima dengan nomor registrasi DUMAS/326/III/2023/SPKT/POLDA BALI terkait dugaan tindak pidana pencemaran nama baik.
"Hari ini kami datang ke Polda Bali untuk menyampaikan pelaporan, jadi pengaduan masyarakat atas dugaan hinaan yang dilakukan oleh seseorang dan dugaan hinaan itu terkait dengan tempat suci kami, tempat ibadah kami," kata Niluh Djelantik kepada wartawan di Polda Bali, Kamis (30/3/2023).
Baru-baru ini, Faras Sayidi kembali mengunggah ulang atau repost foto dengan gaya jari tengah di Pura Ulun Danu Batur. Unggahan ulang tersebut berisi keterangan atau caption yang berbeda dengan unggahan pertama pada Februari lalu.
Unggahan ulang pertama dilakukan pada Senin (27/3/2023) dengan caption "Ini gayaku di pinggir jalan raya Danu Batur kintamani bangli bali... One. two. three.... Kamera in eksyeeeen.... Cekreeek... Cuwwih...🖕🖕🤪 Memory menyebalkan 11.02.23...🙄,"
Pada postingan itu, Niluh Djelantik merasa bahwa Faras Sayidi telah menghina keberadaan Pura Ulun Danu Putra. Sebab caption itu berisi tagar atau hastag #SalahSatuTempatWisataPulauBaliYangPalingBhusukDanJelekWekWeekWeeek.
Tak berhenti sampai di sana, Faras Sayidi kembali me-repost foto di Pura Ulun Danu Batur tersebut pada Rabu (29/3/2023). Postingan tersebut berisi caption sebagai berikut.
"Jangan lupa yaaa tim monyet buluk cwellantik pantau gua, sampai gua matti... 🤣🖕Hahahahaaa..."
"Makanya kalau gak mau dihinakan balik... Jangan suka menghinakan duluan tanpa sebab.... Dan jangan suka mencari cari kesalahan orang yg terlalu di buat buat... !!!"
"Kalau gak mau di balikin di bongkar Bali itu ternyata sarang kemaksiatan... Gak mau dikatakan se-pulau Bali yang sebenar benar nya faktanya manusia nya sampah... Jangan suka mengatakan seseorang yang tanpa kesalahan pribadi dengan orang tersebut sampah... !!!! Understand... 🖕🤪"
#PalingGakResepGuaBalasBalasanSamaIblisDiKomentarEnaknyaKetemuLangsungGuaLudahinMautSkalianYgDatang
Selengkapnya di halaman selanjutnya
Simak Video "Video: Detik-detik Driver Ojol Kena Lemparan Batu Saat Demo di Bali"
(efr/nor)