Momentum hari Kemerdekaan Republik Indonesia akan kembali bergema tepat pada 17 Agustus 2025. Sejak Proklamasi pada 17 Agustus 1945, sejumlah negara langsung menyatakan pengakuan terhadap kemerdekaan Indonesia.
Palestina menjadi negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia. Lalu negara mana lagi yang pertama kali mengakui kemerdekaan Indonesia?
Berikut adalah 10 negara yang pertama kali mengakui kemerdekaan Republik Indonesia, lengkap dengan tanggal dan bentuk dukungan mereka:
1. Palestina
Tepat pada 6 September 1944, Palestina menjadi negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia melalui siaran radio berbahasa Arab di Berlin, Jerman yang dilakukan oleh Syekh Muhammad Amin Al Husaini.
Selanjutnya Palestina menyampaikan hal tersebut ke negara Timur Tengah lainnya untuk mengakui keberadaan Negara Indonesia.
2. Mesir
Kemerdekaan Indonesia diakui Mesir secara de facto pada 22 Maret 1946 di Ibu Kota Kairo. Dukungan ini muncul setelah adanya lobi yang dilakukan diplomat Indonesia beberapa bulan setelah konsolidasi kabinet yang dilakukan Presiden Indonesia pertama, Sukarno.
Mesir juga meyakinkan negara lainnya seperti Suriah, Irak, Qatar dan kerajaan Arab Saudi untuk mendukung kemerdekaan Indonesia.
Kedaulatan Indonesia juga diakui Mesir secara de jure pada 10 Juni 1947 dengan menunjuk HR Rasjidi sebagai kuasa usaha Indonesia dan membuka kedutaan besar di Kairo.
3. India
Negara dengan julukan anak benua ini mengakui kemerdekaan Indonesia pada 2 September 1946. Negara ini juga aktif mendukung kebijakan Indonesia di PBB.
Simak Video "Video: Kesaksian Angelina Jolie Kala Kunjungi Perbatasan Rafah"
(nor/nor)