Kerap Dipakai Piknik, Lapangan Stadion di Karangasem Dipasangi Pagar Besi

Kerap Dipakai Piknik, Lapangan Stadion di Karangasem Dipasangi Pagar Besi

Sui Suadnyana, Selamat Juniasa - detikBali
Rabu, 18 Des 2024 20:19 WIB
Pemasangan pagar besi di Stadion IGKJ Karangasem, Rabu (18/12/2024). Pemasangan pagar besi dilakukan agar lapangan tidak dipakai piknik. (I Wayan Selamat Juniasa/detikBali)
Foto: Pemasangan pagar besi di Stadion IGKJ Karangasem, Rabu (18/12/2024). Pemasangan pagar besi dilakukan agar lapangan tidak dipakai piknik. (I Wayan Selamat Juniasa/detikBali)
Karangasem -

Lapangan Stadion I Gusti Ketut Jelantik (IGKJ) dipasangi pagar besi oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Karangasem. Musababnya, lapangan yang berada di Jalan Raya Veteran, Kelurahan Padang Kerta, Karangasem, itu kerap dijadikan tempat piknik.

Kepala Bidang (Kabid) Kepemudaan dan Olahraga Disdikpora Karangasem, I Gusti Made Artha Wijaya, mengatakan pemasangan pagar besi betujuan untuk membatasi pengunjung masuk ke lapangan di luar event sepakbola.

"Pagar besi tersebut dipasang di antara lintasan atletik dan lapangan. Karena selama ini lapangan sering dijadikan tempat piknik oleh masyarakat," kata Artha Wijaya, Rabu (18/12/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain dijadikan tempat piknik, beberapa masyarakat juga kerap membawa hewan peliharaan ke lapangan. Berbagai aktivitas itu ditakutkan merusak kualitas rumput di Stadion IGKJ. Terlebih, kualitas rumput di sana tengah disempurnakan agar bisa dipakai untuk pertandingan resmi.

Arta Wijaya menegaskan pagar besi bisa dibongkar pasang. Pagar besi bisa dibongkar jika ada pertandingan resmi. Pagar besi juga bisa digunakan sebagai tempat iklan.

ADVERTISEMENT

"Jadi, pemasangan pagar besi tersebut multifungsi nantinya. Bisa sebagai pembatas, sebagai upaya melindungi rumput, hingga tempat promosi iklan," ujar Artha Wijaya.

Meski lapangan Stadion IGKJ dipasangi pagar besi, masyarakat yang ingin beraktivitas, seperti jogging di areal lintasan atletik, masih bisa dilakukan. Namun, Disdikpora Karangasem berpesan agar masyarakat tidak nekat meloncat pagar untuk masuk ke lapangan.




(hsa/gsp)

Hide Ads