Warga negara (WN) Malaysia berinisial YPL ditemukan tewas di kolam renang vila di kawasan Tibubeneng, Kuta Utara, Badung, Bali, pada Senin (21/10/2024) dini hari. Perempuan berusia 31 tahun itu mengembuskan napas terakhir setelah pulang dari minum-minum di sebuah beach club bersama temannya.
"Teman-teman korban melihatnya mengapung di kolam renang. Sempat dibawa ke klinik terdekat naik ojek online," kata Kasi Humas Polres Badung Ipda I Putu Sukarma, Senin siang.
Sukarma menuturkan YPL bersama lima temannya semula pergi ke kelab di kawasan Pantai Berawa, Tibubeneng, sejak sore hingga pukul 21.00 Wita pada Minggu (20/10/2024). Sepulang dari minum-minum di beach club tersebut, YPL bermain air di kolam renang vila yang disewanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sekitar pukul 22.00 Wita, pria berinisial AGT (32) melihat temannya itu sudah mengambang di kolam renang sedalam 2 meter. Ketika itu, warga Malaysia itu masih dapat bernapas dan sempat diberikan pertolongan. Kejadian itu kemudian disampaikan kepada teman YPL yang lainnya.
"Korban dibawa ke klinik naik ojol. Mereka baru sadar kejadian itu setelah korban tidak bersuara saat main di kolam," ujar Sukarma.
YPL diketahui meninggal saat dokter klinik melakukan pemeriksaan luar. Selain itu, ditemukan juga bekas muntahan makanan bercampur alkohol pada mulut perempuan itu.
Polisi belum dapat menyimpulkan penyebab pasti kematian YPL. "Jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Prof Ngoerah Denpasar sekitar pukul 02.25 Wita," pungkas Sukarma.
(iws/iws)