Seloroh dan Permintaan Maaf Babe Cabita Sebelum Meninggal Dunia

Tim detikHot - detikBali
Selasa, 09 Apr 2024 11:20 WIB
Babe Cabita dan Istri. (Foto: Desi/detikHOT)
Jakarta -

Babe Cabita mengembuskan napas terakhir setelah mengidap penyakit langka anemia aplastik. Komika yang memiliki rambut kribo itu sempat berseloroh dan mengucapkan permintaan maaf sebelum meninggal dunia.

Ia mengalami masa-masa drop ketika didiagnosis anemia aplastik pada 2023. Ketika itu, sempat beredar kabar bahwa Babe Cabita sudah memberi wasiat dan pesan kepada istrinya, Zulfati Indraloka.

Babe Cabita menceritakan hal tersebut di Gedung Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, pada 7 September 2023. Ia awalnya menjelaskan maksud wasiat yang pernah beredar di kalangan publik. "Bukan surat wasiat," kata Babe Cabita ketika itu, seperti dikutip dari detikHot.

Saat terbaring di rumah sakit pada 2023, Babe berpesan kepada istrinya agar menjual sejumlah barang yang dinilai tak akan bisa diurus sendiri. "Jadi dalam keadaan aku di rumah sakit, aku nge-drop, aku sudah lemas, nggak tahan. Aku minta ambilin barang-barang aku yang kayaknya kamu (istri) nggak bisa merawatnya," tutur Babe.

"Kayak motor-motor tua, mobil tua, ikan koi gitu. Kan kamu nggak bisa merawatnya, jual aja," imbuhnya.

Pada kesempatan itu pula Babe Cabita berseloroh dan menyebut umurnya tidak akan panjang lagi. Ia takut barang-barang antiknya dijual sang istri dengan harga yang tidak sepadan.

"Mumpung aku masih hidup, aku bisa kasih tahu ini harganya sekian," lanjut Babe Cabita.

Pada 1 Maret 2024, Babe Cabita menyampaikan permohonan maafnya lewat media sosial. Ungkapan itu disampaikan menjelang bulan Ramadan dan ditujukan untuk orang-orang yang mengenal dirinya.

"Assalamualaikum, dihari Jumat yang baik ini, dan sebentar lagi mau memasuki bulan Ramadan, aku babecabita/yoga ingin meminta maaf kepada semua yg membaca/netizen, apabila aku ada salah, menyakiti hati bila ada konten yg menyinggung, kurang berkenan di hati, memberi dampak negatif, atau komunikasi yg tidak baik lewat DM, aku memohon maaf dengan tulus ban semoga kalian bisa memaafkannya. Tengkiu perimutz :)" tulisnya melalui akun Instagram babecabiita.



Simak Video "Babe Cabita, Dari Komika Jadi Aktor Layar Lebar"

(iws/iws)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork