Cuaca ekstrem hujan disertai angin melanda Bali sejak Kamis (22/12/2022) hingga Jumat (23/2022). Akibatnya insiden pohon tumbang terjadi di Kabupaten Badung dan Denpasar hingga menyebabkan kemacetan dan korban jiwa.
Berikut rangkuman pohon tumbang di Bali.
Mobil Pikap Tertimpa Pohon Tumbang di Denpasar, Pria Asal Sragen Tewas
Akibat angin kencang yang disertai hujan sebuah mobil Carry/pikap tertimpa pohon pinang tepatnya di Jalan PB Sudirman Denpasar atau depan kampus Udayana Sudirman Denpasar. Insiden tersebut terjadi pada Jumat malam (23/12/2022).
Sekretaris BPBD Denpasar Ardy Ganggas mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 19.52 Wita. Dilaporkan ada dua orang penumpang di dalam mobil tersebut, satu orang meninggal dan yang satu luka-luka.
"Korban masih di dalam mobil keadaan meninggal dunia pengemudi bernama Suwarto yang beralamat KTP di Dadapan, Desa Baleharjo, Kecamatan Sukodono, Sragen, Jawa Tengah, satunya luka-luka," ungkap Ardy Ganggas dikonfirmasi Jumat (23/12/2022).
Tim pemadam kebakaran dari Pos Juanda kata dia yang berada di TKP langsung melakukan penanganan dengan penebangan pohon. Akibat peristiwa ini, situasi jalan di kawasan Sudirman sempat mengakibatkan kemacetan yang cukup parah.
Sementara itu beredar kabar bahwa mobil yang dikendarai korban meledak namun Kepala BPBD Denpasar Ida Bagus Joni Arimbawa menegaskan bahwa mobil tidak meledak. "Tidak meledak, tapi tertimpa pohon palem/pinang," tegas dia.
Pohon Perindang Tumbang di Sempidi, Jalur Denpasar-Gilimanuk Tersendat
Pohon perindang di Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di Kelurahan Sempidi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, tumbang hingga hingga memakan sebagian badan jalan, Jumat (23/12/2022) malam. Akibatnya arus lalu lintas dari dua arah tersendat nyaris setengah jam.
Angin kencang disertai hujan gerimis mengguyur wilayah tersebut sejak sore. Saat kejadian, satu mobil tengah parkir rusak di bagian kaca depan akibat tertimpa pohon setinggi 5 meter itu. Beruntung tidak ada korban.
Pecalang desa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Sempidi berupaya mengurai kemacetan sambil menunggu petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Badung tiba di lokasi.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Badung Ketut Murdana mengatakan hujan lebat disertai angin kencang terjadi di beberapa wilayah Badung lainnya. Tercatat ada 25 kejadian pohon tumbang oleh BPBD Badung sejak Kamis (22/12/2022) hingga Jumat (23/12/2022) pukul 16.00 Wita.
Bahkan hingga malam, petugas masih berjibaku menangani kerusakan di beberapa tempat. "Kami terus memantau di lapangan dan memantau laporan yang masuk ke kami," kata Murdana.
Untuk penanganan pohon tumbang di depan Puskesmas Mengwi III Kelurahan Sempidi, petugas BPBD sudah membereskan batang pohon yang melintang sejak pukul 20.00 Wita. Arus lalu lintas Denpasar-Gilimanuk kembali lancar.
Pantauan di lokasi, arus lalu lintas dari dua arah (Denpasar-Gilimanuk) ramai lancar. Jumlahnya cukup padat, baik kendaraan roda dua, empat, hingga truk dan bus. Selain karena sudah memasuki musim libur Natal-Tahun Baru, kondisi cuaca juga memengaruhi mobilitas kendaraan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selengkapnya klik halaman berikutnya
BPBD Catat 25 Pohon Tumbang di Badung Selama Dua Hari Berturut-turut
Sebanyak 25 pohon tumbang terjadi di Kabupaten Badung, Bali sejak Kamis (22/12/2022) hingga Jumat sore (23/12/2022). Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Badung I Wayan Darma mengatakan, jumlah itu akan terus meningkat karena cuaca ekstrem yang terjadi sejak kemarin.
"Betul, hari ini masih bergerak terus karena cuaca berubah terus," kata dia dihubungi Jumat (23/12/2022).
Sejumlah kawasan seperti Kuta Selatan, Ungasan, Mengwi, Abiansemal, Cemagi terus dipantau mengingat kawasan itu rawan bencana. BPBD Badung mengaku untuk mengantisipasi kebencanaan sudah melakukan gladi SKPD terkait institusi lintas sektoral, Satpol PP DLHK, Polri dan TNI.
Berikut data kebencanaan sementara yang dihimpun dari grup Badung Siaga Bencana:
1. Pukul 23.30 Wita, pohon tumbang menutupi jalan di Banjar Ulun Uma, Desa Gulingan, Kecamatan Mengwi
2. Pukul 23.30 Wita, pohon tumbang menutupi jalan di Jalan Latusari, Banjar Aseman, Desa Abiansemal, Kecamatan Abiansemal
3. Pukul 23.30 Wita, pohon tumbang menutupi jalan di Jalan Raya Lukluk, kelurahan Sempidi, Kecamatan Mengwi
4. Pukul 23.30 Wita, pohon tumbang menutupi Jalan di Jalan Kediri 741, Kelurahan Tuban, Kecamatan Kuta
5. Pukul 23.30 Wita, pohon tumbang menutupi jalan di Jalan Panji No 1, Banjar Gaji, Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara
6. Pukul 23.30 Wita, pohon tumbang menutupi setengah badan jalan di Jalan Teuku Umar Barat, Kelurahan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara
7. Pukul 03.00 Wita, pohon tumbang menutupi setengah badan jalan di Jalan Siligita, Banjar Bualu, Kecamatan Kuta Selatan
8. Pukul 23.30 Wita, pohon tumbang menimpa kabel PJU di Jalan Raya Tangeb, Banjar Kebayan, Desa Tangeb, Kecamatan Mengwi
9. Pukul 03.00 Wita, pohon tumbang menutupi badan jalan di Jalan Kelan, Desa Tuban, Kecamatan Kuta Selatan
10. Pohon tumbang di Banjar Gunung, Desa Abiansemal, Kecamatan Abiansemal
11. Pohon tumbang di Jalan Raya Sempidi, Kelurahan Sempidi, Kecamatan Mengwi
12. Pohon tumbang di Jalan Batanculung, Kelurahan Kerobokan Kaja, Kecamatan Kuta Utara
13. Pohon tumbang di Jalan Nakula Legian, Kecamatan Kuta
14. Pohon tumbang di Jalan Pratama Raya, No. 3, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan
15. Pohon tumbang di Pura Tegal Penangsaran, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan
16. Pohon tumbang menimpa dapur di Banjar Juwet, Desa Abiansemal, Kecamatan Abiansemal
17. Pohon tumbang di Jalan Panji Kwanji, Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara
18. Pohon tumbang di Desa Busuk, Kecamatan Mengwi
19. Pohon tumbang di Desa Cemagi, Kecamatan Mengwi
20. Pohon tumbang di Jalan Dahlia 97, Banjar Tuka, Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara
21. Pohon tumbang di Desa Mumbul, Kecamatan Kuta Selatan
22. Pohon tumbang di Jalan Tanah Ayu, Desa Sibanggede, Kecamatan Abiansemal
23. Bangunan roboh di Jalan Perang Lukluk, Kelurahan Lukluk, Kecamatan Mengwi
24. Pohon tumbang di Jalan Pratama Raya no. 3, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan
25. Pohon tumbang di Banjar Pemijian, Desa Sangeh, Kecamatan Abiansemal
Simak Video "Video: Hujan Deras & Angin Kencang Tumbangkan Sejumlah Pohon di Jakarta"
[Gambas:Video 20detik]
(nor/nor)