Video yang memperlihatkan ratusan minyak goreng kemasan tumpah dan terombang-ambing di laut viral di media sosial. Ratusan minyak goreng kemasan itu diduga tumpah di sekitar perairan Riau.
Dalam video tersebut terlihat sebuah kapal dan beberapa orang tengah berusaha 'menyelamatkan' minyak goreng kemasan itu.
"Proses evakuasi minyak goreng," ujar pria yang merekam video itu seperti dikutip dari detikFinance, Jumat (5/8/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Salah seorang pria yang diduga kru kapal bahkan memakai pelampung agar bisa mengambil minyak goreng yang tersebar hingga jauh dari kapal.
Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Syailendra mengungkapkan ratusan minyak goreng kemasan yang mengapung di laut itu disebabkan oleh kecelakaan kapal kargo yang mengangkut bahan pokok.
"Info dari produsen, itu karena kecelakaan kapal. Jadi minyak gorengnya jatuh ke laut," kata Syailendra, Kamis (8/7/2022).
Syailendra mengatakan kecelakaan kapal itu terjadi di wilayah perairan Riau. Sementara produsen minyak goreng yang dimaksud ialah produsen minyak goreng Fortune.
"Itu bukan di laut Jawa ya, itu di Riau. Jadi memang kecelakaan. Saat ini masih dicek," jelas Syailendra.
Untuk memperjelas pernyataannya, Syailendra juga mengirimkan sebuah video kepada detikcom tentang adanya kecelakaan Kapal Kargo Aneka Maju yang terjadi di Selat Malaka, perairan Riau. Tampak juga dari video tersebut ratusan minyak goreng kemasan jatuh ke laut.
(nor/nor)