Begini Reaksi Adam Wharton soal Dikaitkan dengan Manchester United

Sepakbola Internasional

Begini Reaksi Adam Wharton soal Dikaitkan dengan Manchester United

Tim detikSport - detikSumut
Selasa, 11 Nov 2025 13:57 WIB
LONDON, ENGLAND - MAY 19: Adam Wharton of Crystal Palace runs with the ball  during the Premier League match between Crystal Palace and Aston Villa at Selhurst Park on May 19, 2024 in London, England. (Photo by Alex Davidson/Getty Images)
Foto: Getty Images/Alex Davidson
Jakarta -

Pemain Crystal Palace, Adam Wharton, dikaitkan dengan Manchester United (MU). Begini reaksi Wharton soal hal tersebut.

Melansir detikSport, bersama The Eagles, Wharton menunjukkan diri menjadi salah satu gelandang jempolan. Dia dibeli dari Blackburn Rovers pada 2023/2024, bisa menembus skuad utama tim asal London itu.

Wharton sudah bermain sembilan kali di Liga Inggris musim ini. Pesepakbola berusia 21 tahun itu belum menyumbangkan gol atau assist.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara di Community Shield, Wharton menyumbang satu assist untuk membantu Crystal Palace mengalahkan Liverpool dalam laga sampai adu penalti.

ADVERTISEMENT

MU saat ini masih memburu gelandang, Wharton disebut menjadi salah satu buruannya. Namun, pemain dengan tinggi 182 sentimeter itu masih bersikap tenang.

"Saya tak tahu siapa yang menyebarkan itu atau siapa di United yang melihat itu. Saya melihat itu dan saya langsung berpikir 'oke, lalu saya melanjutkan hari saya," kata Wharton di Manchester Evening News.

"United, tim-tim besar, mereka semua dikaitkan dengan 10, 20 pemain berbeda. Kalau saya salah satu dari 20 pemain itu, lantas tak ada yang istimewa, jadi itu tak terlalu berarti. Saya berbicara dengan agen saya mengenai rencana ke depan dan kemungkinan."

"Tapi, pada akhirnya, siapa yang tertarik dan siapa yang ingin mencoba, dan mendapatkan anda kalau itu terjadi? Anda bisa membahas mengenai itu, tapi anda harus menunjukkannya di atas lapangan dan membuktikan anda pantas," kata Wharton menambahkan.




(dhm/dhm)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads