Sumatera Barat

Takluk 0-2 dari Borneo, Semen Padang Telan Kekalahan Ke-8 Beruntun

Jeka Kam - detikSumut
Minggu, 09 Nov 2025 21:36 WIB
Foto: Ilustrasi menggunakan ChatGPT
Padang -

Semen Padang FC harus menelan kekalahan dengan skor akhir 0-2 saat menjamu Borneo pada pekan ke-11 BRI Super League. Hasil ini merupakan kekalahan ke delapan beruntun yang diperoleh Kabau Sirah musim ini.

Laga Semen Padang vs Borneo tersaji di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Minggu (9/11/2025). Kekalahan ini membuat Semen Padang semakin terpuruk di dasar klasemen karena baru meraih empat poin dari 11 laga.

Kemenangan dari Semen Padang membuat Borne nyaman di puncak klasemen. Tim Pesut Etam belum terkalahkan dalam 10 laga yang sudah dijalani dan mengumpulkan hasil sempurna 30 poin. Borneo unggul 7 poin dari Macan Kemayoran Persija Jakarta yang sudah memainkan 11 laga.

Jalannya Pertandingan

Borneo FC berhasil unggul cepat 1-0 di menit keenam lewat gol yang dicetak Mariano Peralta. Hingga babak pertama berakhir tidak ada gol tambahan untuk kedua tim.

Peralta kembali mencatatkan namanya di papan skor pada meni ke-61 untuk menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Peralta mencetak gol kedua setelah lolos dari jebakan offside.

Semen Padang punya peluang untuk memperkecil ketertinggalan pada menit ke-86. Filipe Chaby melepaskan tembakan ke arah gawang tetapi belum bisa membobol gawang Nadeo Argawinata.

Hingga pertandingan berakhir, Semen Padang tak sanggup menciptakan satupun gol. Pasukan Dejan Antonic ini punya pekerjaan sangat berat jika ingin terus bertahan di kasta tertinggi sepakbola Indonesia musim depan.

Sebelum kekalahan atas Borneo FC, Leo Guntara dkk telah menelan kekalahan atas Arema FC (1-2), Malut Utara (1-0), Bhayangkara FC (0-1) atas tuan Rumah Persita Tangerang (2-0), Bali United (1-3) dan Persebaya Surabaya (0-1), serta saat menjamu PSBS Biak dengan skor 1-2.



Simak Video "#LagaPenuhMomen, OPPO Resmi Jadi Smartphone Partner BRI Super League"

(astj/astj)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork