Buntut Konflik di Gaza, Timnas Norwegia Tolak Tanding Lawan Israel

Buntut Konflik di Gaza, Timnas Norwegia Tolak Tanding Lawan Israel

Tim detikSport - detikSumut
Kamis, 19 Des 2024 10:35 WIB
Soccer Football - UEFA Nations League - Group B3 - Austria v Norway - Raiffeisen Arena, Linz, Austria - October 13, 2024 Norways Erling Haaland looks dejected after the match REUTERS/Elisabeth Mandl
Foto: REUTERS/Elisabeth Mandl
Medan -

Asosiasi Sepakbola Norwegia menolak pertandingan melawan Israel di laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026. Keputusan itu diambil buntut konflik yang terjadi di Gaza.

Timnas Norwegia berada satu grup dengan Israel, Estonia dan Moldova di Grup I Zona Eropa. Menurut jadwal, Norwegia akan bertandang ke Israel pada 26 Maret 2025 dan akan menjamu Skuad Biru Putih pada 11 Oktober.

Presiden Asosiasi Sepakbola Norwegia (NFF), Lise Klaveness menegaskan pihaknya menolak timnya bermain melawan Israel. Dia juga meminta UEFA segera menjatuhkan sanksi terhadap Israel atas kejahatan perang di Gaza, Palestina.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, Israel layak disanksi akibat serangan terhadap penduduk sipil Gaza sejak serangan 7 Oktober 2023 yang hingga kini telah mengorbankan lebih dari 45 ribu selama 14 bulan.

"Asosiasi Sepakbola Norwegia mendukung pemerintah Norwegia dalam tuntutannya untuk segera mengakhiri serangan yang tidak proporsional terhadap warga sipil tak berdosa di Gaza," kata Klavaness, dilansir detikSport dari i24News Francais.

ADVERTISEMENT

"Hasil undian ini sulit bagi kami, selain dari aspek olahraga semata. Tak seorang pun dari kami dapat bersikap acuh tak acuh terhadap serangan tidak proporsional yang telah dilakukan Israel terhadap penduduk sipil Gaza dalam jangka waktu yang lama." ujarnya.




(nkm/nkm)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads