Jadwal El Clasico: Real Madrid Vs Barcelona di Santiago Bernabeu

Sepakbola Internasional

Jadwal El Clasico: Real Madrid Vs Barcelona di Santiago Bernabeu

M - detikSumut
Sabtu, 26 Okt 2024 22:00 WIB
BARCELONA, SPAIN - OCTOBER 24: Jordi Alba of FC Barcelona discusses with Vinicius Junior of Real Madrid during the LaLiga Santander match between FC Barcelona and Real Madrid CF at Camp Nou on October 24, 2021 in Barcelona, Spain. (Photo by Eric Alonso/Getty Images)
Foto: Getty Images/Eric Alonso
Medan -

Akhir pekan ini, panggung La Liga akan dihidupkan kembali dengan El Clasico yang selalu dinanti-nantikan antara dua raksasa sepak bola Spanyol, Real Madrid dan Barcelona. Pertandingan pekan ke-11 La Liga 2024/2025 ini akan berlangsung di Santiago Bernabeu dan dipastikan akan menjadi tontonan seru bagi para penggemar sepak bola di seluruh dunia.

Duel Tim Penuh Percaya Diri

Real Madrid dan Barcelona datang ke pertandingan ini dengan kepercayaan diri tinggi setelah masing-masing berhasil mencetak kemenangan besar melawan tim tangguh asal Jerman. Real Madrid mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor telak 5-2, sementara Barcelona juga menunjukkan ketangguhannya dengan mengalahkan Bayern Munich 4-1.

Kondisi Tim yang Dilanda Badai Cedera

Meski dalam kepercayaan diri tinggi, kedua tim harus menghadapi tantangan dengan absennya beberapa pemain kunci akibat cedera. Barcelona saat ini tidak bisa menurunkan sejumlah pemain utama, termasuk Ronald Araujo (cedera otot), Marc Bernal (cedera lutut), Andreas Christensen (cedera Achilles), Marc-Andre ter Stegen (cedera lutut), dan Ferran Torres (cedera otot).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di kubu Real Madrid, mereka juga baru saja kehilangan Thibaut Courtois dan Rodrygo yang mengalami cedera dalam pertandingan melawan Borussia Dortmund. Sebelumnya, David Alaba, Dani Carvajal, dan Brahim Diaz sudah lebih dulu masuk dalam daftar pemain yang harus absen.

El Clasico Perdana Kylian Mbappe

Pertandingan ini juga akan menjadi momen spesial bagi Kylian Mbappe, yang kemungkinan besar akan memainkan El Clasico pertamanya jika ia diturunkan akhir pekan ini. Kehadiran Mbappe di lapangan tentunya menambah daya tarik pertandingan klasik ini, di mana dirinya diharapkan bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya melawan Barcelona.

ADVERTISEMENT

Head to Head Real Madrid vs Barcelona

Sepanjang sejarah pertemuan mereka di La Liga, Real Madrid unggul tipis dengan 79 kemenangan, sementara Barcelona mengoleksi 74 kemenangan, dan 35 laga berakhir imbang. Berikut adalah hasil dari tiga pertemuan terakhir kedua tim di laga resmi:

- 22 April 2024: Real Madrid unggul tipis atas Barcelona dengan skor 3-2 dalam laga La Liga.

- 15 Januari 2024: Real Madrid meraih kemenangan 4-1 melawan Barcelona di ajang Supercopa de EspaΓ±a.

- 28 Oktober 2023: Barcelona kalah 1-2 dari Real Madrid dalam pertandingan La Liga.

Persaingan Ketat di Puncak Klasemen La Liga

Barcelona saat ini memimpin klasemen dengan 27 poin dari 10 pertandingan, terdiri dari 9 kemenangan dan 1 hasil imbang. Di posisi kedua, Real Madrid, yang merupakan juara bertahan, tertinggal tiga poin. Jika Madrid berhasil meraih kemenangan dalam pertandingan El Clasico akhir pekan ini, mereka memiliki peluang untuk menyamakan poin dengan Barcelona.

Jadwal Pertandingan

Pertandingan El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona akan berlangsung pada Minggu, 27 Oktober 2024, pukul 02:00 WIB dan akan disiarkan langsung di beIN Sport 3.

Itulah penjelasan tentang jadwal El Clasico akhir pekan ini. Semoga bermanfaat.

Artikel ini ditulis M. Hasbi Fauzi, mahasiswa peserta Program Magang Merdeka di detikcom.




(afb/afb)


Hide Ads