Duel Kedua di UFC, Jeka Saragih Tantang Westin Wilson

Duel Kedua di UFC, Jeka Saragih Tantang Westin Wilson

Tim detikSport - detikSumut
Selasa, 14 Mei 2024 23:30 WIB
LAS VEGAS, NEVADA - NOVEMBER 18: (R-L) Jeka Saragih of Indonesia battles Lucas Alexander of Brazil in a featherweight fight during the UFC Fight Night event at UFC APEX on November 18, 2023 in Las Vegas, Nevada. (Photo by Chris Unger/Zuffa LLC via Getty Images)
Foto: Zuffa LLC via Getty Images/Chris Unger
Medan -

Petarung UFC asal Indonesia, Jeka Saragih bakal melakoni duel keduanya. Fighter asal Sumut tersebut akan menantang Westin Wilson dalam laga yang bakal digelar bulan depan.

Dilansir detikSport, Jeka akan menghadapi Wilson dalam ajang UFC Fight Night pada 15 Juni waktu setempat, atau 16 Juni waktu Indonesia.

Jeka memulai debutnya di UFC melawan Lucas Alexander pada November lalu. Ia pun menang KO dalam duel di UFC Apex, Las Vegas, 19 November 2023 lalu. Kemenangan Jeka didapat dalam waktu kurang dari dua menit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pukulan keras Jeka membuat Alexander terhuyung yang kemudian dihujani pukulan hingga hakim harus menghentikan pertarungan.

Petarung MMA asal Simalungun tersebut memulai kontraknya di UFC tahun lalu dan membuat sejarah sebagai fighter Indonesia pertama yang menang di UFC.

ADVERTISEMENT




(nkm/nkm)


Hide Ads