Cristiano Ronaldo lagi-lagi gagal membawa timnya Al Nassr juara Liga Pro Arab Saudi. Musim ini Al Nassr kembali dipastikan gagal meraih gelar juara, kalah dari Al Hilal.
Dalam sisa 3 laga lagi, Ronaldo dkk dipastikan gagal mengejar poin Al Hilal yang memimpin klasemen dengan 89 poin. Al Nassr terpaut 12 poin dan dipastikan tak dapat mengejar dari klub Neymar itu. Hal itu menjadikan Ronaldo 2 musim tanpa gelar di Arab Saudi.
Pada musim pertamanya di Arab Saudi, Ronaldo juga gagal membawa Al Nassr juara. Ia hanya bisa mengantar Al Nassr menjadi runner up.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kegagalan pemain Portugal tersebut itu dijadikan meme oleh akun Instagram. Dalam unggahan itu ditulis, "Musim kedua Ronaldo tanpa gelar liga," tulis akun itu.
Namun unggahan bernada ledekan dengan gambar Ronaldo dan piala Liga Pro Arab Saudi tersebut ternyata dapat like dari rekan setim Ronaldo di Al Nassr yakni Nawaf Alaqidi, yang bermain sebagai kiper.
Padahal Ronaldo sendiri bermain tajam bersama Al Nassr. Ia sudah membuat 62 gol dari 66 laga di semua ajang, 48 gol di antaranya dicetak musim ini. Pemain berusia 39 tahun itu sudah membantu memenangkan gelar Arab Club Champions Club 2023.
(nkm/nkm)