Enaknya Jadi Neymar, Digaji Besar-Dapat Fasilitas Mewah di Al Hilal

Sepakbola Internasional

Enaknya Jadi Neymar, Digaji Besar-Dapat Fasilitas Mewah di Al Hilal

Tim detikSport - detikSumut
Kamis, 17 Agu 2023 06:00 WIB
Soccer Football - Neymar signs for Al Hilal - Paris, France - August 15, 2023 Al Hilals new signing Neymar poses in their shirt after signing Al Hilal Sports Club/Handout via REUTERS??ATTENTION EDITORS - THIS IMAGE HAS BEEN SUPPLIED BY A THIRD PARTY. NO RESALES. NO ARCHIVES
Neymar (Foto: REUTERS/HANDOUT)
Medan -

Bintang sepakbola Brasil Neymar Jr resmi 'hijrah' ke Arab Saudi. Kini ia bergabung dengan Al Hilal. Di klub runner up Liga Champion Arab Club itu, Neymar tak hanya dapat gaji besar tapi juga fasilitas nan mewah.

Al Hilal menebus Neymar dari Paris Saint-Germain dengan harga 90 juta Euro atau setara Rp 1,5 triliun. Neymar mendapat gaji selangit dalam dua tahun kontraknya, yakni 160 juta Euro atau setara Rp 2,6 triliun.

Tak cukup sampai di situ, dilansir detikSport dari berbagai sumber, Neymar kabarnya juga mendapat sejumlah fasilitas lain yang bakal membuatnya bergelimang uang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika berhasil membawa Al Hilal menang, Neymar akan dapat bonus 80 ribu Euro atau setara Rp 1,3 miliar, serta bonus 500 ribu Euro atau setara Rp 8,3 miliar, untuk setiap unggahannya di media sosial yang mempromosikan Arab Saudi.

Fasilitas ala sultan Arab pun bakal dinikmati Neymar selama di Al Hilal, seperti pesawat pribadi yang bisa dipakainya ke mana saja dan mansion mewah beserta staff!

ADVERTISEMENT

Pemain 31 tahun itu pun tak perlu pusing memikirkan uang. Ia hanya perlu fokus membawa Al Hilal berjaya di Liga Arab Saudi, namun tak semudah itu, karena para rival juga mendatangkan banyak pemain top dunia.




(nkm/nkm)


Hide Ads