Barcelona dikabarkan telah mendapatkan talenta muda baru. Pemuda itu bernama Lucas Roman asal Argentina yang disebut-sebut sebagai 'Lionel Messi baru'.
Dikutip dari detikSport yang melansir Football-Espana, Lucas Roman baru saja direkrut Barcelona B pada 18 Januari 2022 yang lalu. Usai direkrut, Pemain berposisi penyerang itu diikat kontrak sampai 2026 dengan klausul pelepasan mencapai 400 juta Euro, atau sekitar Rp 6,5 triliun.
Lucas Roman disebut-sebut mirip Lionel Messi dari segi permainannya. Sama dengan Messi, Lucas juga menggunakan kaki kidal dan bisa beroperasi di banyak posisi serangan, sebagai penyerang atau sayap, utamanya di sisi kanan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Roman juga bermain dengan kreatif. Dia suka menusuk dan punya tembakan yang bagus ke gawang lawan.
Lucas Roman kini juga memperkuat Timnas Argentina, yaitu pada tim di U-20. Penampilannya yang apik membawa Roman ke posisi itu.
Seperti diketahui, Messi sebelumnya sudah meninggalkan Barcelona. Dia pergi ke PSG usai beroperasi di banyak posisi serangan, sebagai penyerang atau sayap, utamanya di sisi kanan.
Selama berseragam Barcelona, Lionel Messi sukses menjadi legenda. Ia bisa membuat 672 gol, mempersembahkan puluhan trofi, di antaranya 10 titel LaLiga dan empat gelar Liga Champions, dan meraih 7 gelar Ballon d'Or.
Baca juga: Apakah Benar Messi Tatap Kagum Ronaldo? |
(afb/afb)