MU Gebuk Arsenal 3-1

Video Sepakbola Internasional

MU Gebuk Arsenal 3-1

Tim detikSepakbola - detikSumut
Senin, 05 Sep 2022 09:15 WIB
Manchester -

Manchester United menggebuk Arsenal skor 3-1 pada lanjutan Liga Inggris pekan keenam. Pada laga yang berlangsung di Old Trafford Minggu (4/9) pukul 22.30 WIB itu, Marcus Rashford berhasil mencetak brace.

Pemain debutan MU Antony yang diturunkan sebagai starter langsung unjuk gigi. Pemain timnas Brazil itu langsung mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke- 35. Hingga peluit babak pertama dibunyikan, tidak ada gol tambahan, MU tetap unggul 1-0.

Di babak kedua, Bukayo Saka bawa Arsenal samakan kedudukan 1-1 pada menit ke-60. Rashford membalas dengan brace di menit 66' dan 75'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemenangan ini membuat MU naik ke peringkat kelima Klasemen Liga Inggris dengan 12 poin. Sedangkan Arsenal tetap di puncak dengan 15 poin.




(astj/astj)


Hide Ads