Partisipasi Pemilih di Pilgub Sumut 2024 Menurun Dibanding 2018

Pilkada Sumatera Utara

Kenali Kandidat

Pilgub Sumut 2024

Partisipasi Pemilih di Pilgub Sumut 2024 Menurun Dibanding 2018

M Hasbi Fauzi - detikSumut
Selasa, 10 Des 2024 13:30 WIB
Paslon Bobby-Surya dan Edy-Hasan berfoto bersama usai debat perdana Pilgub Sumut 2024 (YouTube KPU Sumut)
Foto: Paslon Bobby-Surya dan Edy-Hasan berfoto bersama usai debat perdana Pilgub Sumut 2024 (YouTube KPU Sumut)
Medan -

Persentase golput atau jumlah pemilih yang tidak menggunakan hak pilihnya di Pilgub Sumut 2024 lebih tinggi dibandingkan Pilgub Sumut 2018. Hal ini menunjukkan penurunan partisipasi pemilih pada pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

Pada Pilgub Sumut 2018, jumlah daftar pemilih tetap (DPT) tercatat sebanyak 9.050.958 orang. Dari jumlah tersebut, partisipasi pemilih mencapai 64,48 persen atau 5.834.467 orang, sementara jumlah golput mencapai 3.216.491 orang atau 35,52 persen.

Sementara itu, pada Pilgub Sumut 2024, DPT meningkat menjadi 10.771.496 orang. Namun, partisipasi pemilih tercatat hanya 5.654.922 orang atau 52,5 persen, menurun dibandingkan 2018. Jumlah golput mencapai 5.116.574 orang atau 47,5 persen dari total DPT.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perbandingan Partisipasi Pemilih Pilgub Sumut

1. Pilgub Sumut 2018

- DPT: 9.050.958 orang
- Partisipasi Pemilih: 5.834.467 orang (64,48%)
- Golput: 3.216.491 orang (35,52%)

ADVERTISEMENT

2. Pilgub Sumut 2024

- DPT: 10.771.496 orang
- Partisipasi Pemilih: 5.654.922 orang (52,5%)
- Golput: 5.116.574 orang (47,5%)

Hasil Pilgub Sumut 2024

Bobby-Surya dinyatakan unggul dalam Pilgub Sumut 2024. Pasangan ini berhasil mengalahkan pasangan Edy Rahmayadi-Hasan dengan selisih suara yang signifikan.

Bobby-Surya meraih 3.645.611 suara. Pasangan ini di usung oleh 10 partai, diantaranya adalah Gerindra, Golkar, NasDem, Demokrat, PAN, PKB, PKS, Perindo, PPP dan PSI.

Sementara Edy Rahmayadi-Hasan mendapatkan 2.009.311 suara. Pasangan ini diusung 10 partai politik, keenamnya adalah PDIP, Hanura, Partai Buruh, PKN, Partai Ummat dan Partai Gelora.

Artikel ini ditulis M Hasbi Fauzi, mahasiswa peserta Program Magang Merdeka di detikcom.




(afb/afb)

Agenda Pilkada 2024

Peraturan KPU 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
2024
22 September 2024
Penetapan Pasangan Calon
25 September 2024- 23 November 2024
Pelaksanaan Kampanye
27 November 2024
Pelaksanaan Pemungutan Suara
27 November 2024 - 16 Desember 2024
Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara

Berita Terpopuler


Hide Ads