3 Resep Mudah Jajanan Pancake Durian yang Manis dan Legit Khas Medan!

3 Resep Mudah Jajanan Pancake Durian yang Manis dan Legit Khas Medan!

Vania Dinda Azura - detikSumut
Rabu, 27 Des 2023 06:30 WIB
Pancake durian
Pancake Durian (Foto: Istimewa)
Medan -

Selain daging, ikan, dan sayuran, detikers juga dapat mengolah buah untuk dijadikan makanan ataupun camilan sehari-hari. Buah merupakan komoditi yang sangat mudah untuk ditemukan dan diolah, salah satu olahan yang dapat detikers buat adalah pancake durian.

Buah yang dinobatkan sebagai The King of Fruit ini tidak hanya memiliki citarasa yang lezat namun juga memiliki aroma yang kuat. Rasa dan aroma durian yang menggoda ini kerap menginspirasi para pengusaha untuk mengolah buah satu ini.

Durian dapat diolah menjadi bermacam-macam jenis makanan, salah satu di antaranya yang sering dan bahkan telah menjadi jajanan khas Kota Medan adalah pancake durian. Pancake durian adalah hidangan penutup yang berisi daging durian dan krim yang kemudian dibungkus kulit pancake yang lembut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pancake durian menjadi jajanan khas Kota Medan dikarenakan hidangan ini pertama kali digagas oleh para pedagang kue rumahan di Kota Medan. Untuk detikers yang ingin mencoba membuat pancake durian dari dapur sendiri, yuk simak artikel ini hingga akhir karena detikSumut akan memberikan 3 rekomendasi resep membuat pancake durian dikutip dari buku Seri Ahli Masak: 25 Resep Dessert Populer karya Ambarini Kartohadiprodjo.

Resep Membuat Pancake Durian

Resep 1

Bahan dadar:

ADVERTISEMENT

- 50 gr tepung terigu

- ½ sdt garam

- ½ sdt pasta pandan

- 1 butir telur

- 1 sdm minyak goreng

- 400 ml susu cair

Bahan Isi:

- 300 gr daging buah durian

- 100 gr whipping cream bubuk

- 200 ml air dingin

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah mika ukuran 5x5 cm.

2. Campurkan seluruh bahan dadar, aduk rata menggunakan mixer berkecepatan rendah.

3. Setelah tercampur rata, buat dadar tipis dengan teflon berdiameter 18 cm.

4. Kocok whipping cream bubuk dan air dingin hingga kental, lalu masukkan ke kantung spuit.

5. Ambil selembar dadar, tempatkan dalam wadah mika sebagai cetakan. Lebarkan diatas mika, lalu bentuk segi empat mengikuti mika.

6. Semprotkan whipping cream secukupnya dan beri daging durian, lalu lipat segi empat. Tutup mika dengan selotip dan masukkan ke dalam kulkas hingga benar-benar dingin.

Resep 2

Bahan dadar:

- 1 sdm minyak sayur

- 100 gr tepung terigu

- 300 ml susu kacang almond

- 1 butir telur ayam

Bahan isi:

- 50 ml krim kental

- 50 ml susu kacang almond

- 100 gr daging buah durian, haluskan

Cara membuat:

1. Aduk rata semua bahan untuk dadar.

2. Panaskan minyak di atas wajan berdiameter 12 cm. tuang 50 ml adonan lalu ratakan dan masak hingga matang.

3. Kocok krim kental dan susu hingga mengental.

4. Masukkan durian, aduk rata, dan sisihkan.

5. Ambil selembar dadar, tambahkan dengan adonan isi. Lipat berbentuk amplop.

6. Pancake durian siap disajikan.

Resep 3

Bahan dadar:

- 100 gr tepung terigu

- 1-2 sdm tepung maizena

- 2 sdm krimer

- 300 ml air

- 1 butir telur

- Garam secukupnya

- ½ sdt esens vanila krim pewarna hijau

Bahan isi:

- 250 ml whipping cream

- 1-2 sdm susu kental manis

- Daging durian secukupnya, haluskan

Cara membuat:

1. Blender semua bahan dadar hingga halus. Diamkan sekitar 10-15 menit.

2. Mixer whipping cream dan susu kental manis hingga mengembang. Sisihkan.

3. Siapkan wajan anti lengket, olesi dengan sedikit minyak.

4. Tuangkan 1 sendok sayur adonan dadar dengan gerakan memutar sampai kulit tipis dan lebar. Lakukan hingga adonan habis.

5. Selanjutnya ambil 1 lembar kulit, beri isian krim dan daging durian sesuai selera. Lipat seperti amplop, masukkan ke dalam kulkas hingga dingin. Bekukan bila perlu.

Nah itu dia 3 rekomendasi resep membuat pancake durian yang manis dan legit. Apakah detikers tertarik mencobanya? Semoga artikel ini bermanfaat, ya, detikers!

Artikel ini ditulis oleh Vania Dinda Azura, peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.




(nkm/nkm)


Hide Ads