Nasional

Wamenaker Immanuel Ebenezer Terjaring OTT KPK Terkait Pengurusan Sertifikasi K3

Yogi Ernes - detikSumut
Kamis, 21 Agu 2025 13:29 WIB
Foto: Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer. (Yogi/detikcom)
Jakarta -

Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer atau Noel ditangkap KPK terkait kasus pemerasan. Adapun tindak pidana itu berkaitan dengan pengurusan sertifikasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

"Pemerasan terhadap perusahaan-perusahaan terkait pengurusan sertifikasi K3," kata Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto saat dihubungi, Kamis (21/8/2025) dikutip dari detikNews.

Noel ditangkap dalam OTT yang dilakukan pada Rabu (20/8) malam. Namun KPK belum menjelaskan berapa perusahaan yang telah diperas oleh Noel.

Belum diketahui total orang yang ditangkap dalam kasus ini. KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari Noel.

Baca selengkapnya di sini



Simak Video "Video: Kata Kaesang Soal Wamenaker Kena OTT, Pernah Jadi Relawan Jokowi"

(mjy/mjy)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork