Sepeda motor milik seorang warga di Batam, Kepulauan Riau, dicuri saat Hari Raya Idul Adha. Pemilik sepeda motor bernama Farhan mengetahui jika kendaraannya itu hilang saat akan berangkat salat Idul Adha.
"Kejadiannya pada Kamis lalu, saat pelapor hendak melaksanakan salat Idul Adha terkejut melihat sepeda motor miliknya sudah tidak ada lagi di depan teras rumah yang berada di kelurahan Sei Langkai, Sagulung," kata Kanit Reskrim Polsek Sagulung, Iptu Yudha Firmansyah, Sabtu (1/7/2023).
Mendapati sepeda motornya sudah tidak berada di rumah, Farhan tetap berangkat salat. Setelah selesai salat baru dia membuat laporan ke polisi.
"Hasil penyelidikan terduga pelaku diketahui berada di sebuah bengkel di wilayah Tembesi, Sagulung. Kami pun berhasil membekuk pelaku yang tengah memperbaiki motor curian tersebut. Pelaku dan barang bukti langsung dibawa ke Polsek pada Jumat (30/6)," ujarnya.
Pelaku pencurian sepeda motor itu diketahui berinisial SS (40) warga perumahan Griya Batu Aji Asri, Sagulung. Akibat perbuatan pelaku, korban mengalami kerugian jutaan rupiah.
"Pelaku SS diketahui tengah tidak bekerja. Atas perbuatan pelaku tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp 7 juta," ujarnya.
Atas perbuatannya, pelaku SS disangkakan Pasal 363 Ayat KUHP. Pelaku terancam hukuman maksimal tujuh tahun penjara.
"Kami mengimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dalam memarkirkan sepeda motor. Kami harapkan selalu gunakan kunci ganda agar terhindar aksi kejadian pencurian sepeda motor. Segera laporkan segera jika ada tindak pidana, itu guna mempermudah pengungkapan ," ujarnya.
(afb/afb)