Sudah 13 Jam Api yang Membakar Pabrik Swallow di Medan Belum Padam

Sudah 13 Jam Api yang Membakar Pabrik Swallow di Medan Belum Padam

Finta Rahyuni - detikSumut
Rabu, 28 Jan 2026 11:27 WIB
Sudah 13 Jam Api yang Membakar Pabrik Swallow di Medan Belum Padam
Api di Pabrik Swallow milik PT Garuda Mas Perkasa sudah 13 jam belum berhasil dipadamkan (Markus Gamaliel Situmorang/detikcom)
Medan -

Pabrik sandal swallow milik milik PT Garuda Mas Perkasa yang berada di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, terbakar sejak tadi malam. Sudah lebih dari 13 jam api belum juga berhasil dipadamkan.

Kebakaran sendiri terjadi mulai Selasa (28/1) malam sekitar pukul 22.00 WIB. Hingga pukul 11.20 WIB hari ini atau lebih dari 13 jam, api belum juga padam.

Kapolsek Medan Labuhan Kompol Tohap Sibuea membenarkan api belum berhasil dipadamkan. Petugas di lapangan masih berjibaku memadamkan api.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kerugian material belum bisa kita perkirakan, pemadaman masih berlangsung sampai sekarang," ujarnya di Medan, Rabu (28/1/2026).

Penyebab kebakaran, kata dia, masih diselidiki. Pihaknya bekerjasama dengan Bid Labfor Polda Sumut untuk memastikan penyebab kebakaran.

ADVERTISEMENT

"Untuk asal api masih kita selidiki, kita masih penyelidikan. Kami masih koordinasi dengan Bid Labfor Polda Sumut untuk mengetahui asal mulanya," jelasnya.

Informasi awal titik awal api itu diduga berasal dari gudang penyimpanan bahan baku.

"Kalau dari gedungnya awal mula katanya dari gedung bahan baku perusahaan," tuturnya.

Warga sekitar bernama Zulfikar mengatakan kebakaran itu diketahui terjadi pada Selasa sekitar pukul 22.00 WIB, tadi malam. Menurut Zulfikar, mobil pemadam kebakaran telah puluhan kali bolak-balik mengambil air. Namun, besarnya kobaran api membuat proses pemadaman berjalan lambat.

"Sudah tidak terhitung lagi mobil pemadam yang bolak-balik. Kurang lebih puluhan kali," kata Zulfikar saat diwawancarai di lokasi, tadi malam.

Sementara itu, Kepala Lingkungan V Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, Ferry Padli, mengatakan pihaknya masih berjaga di lokasi kebakaran. Dia menyebut api belum padam.

"Kami masih berjaga di sini karena api belum juga padam," ucapnya.




(astj/astj)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads