Pemerintah Kota Gunungsitoli menyiapkan anggaran untuk pemeliharaan Kantor Wali Kota Gunungsitoli. Anggaran untuk proyek ini Rp 1,4 miliar.
Tender dibuat pada 18 September 2025. Dan kini proses tender sudah selesai.
Proyek berada di Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Gunungsitoli. Pengerjaan kantor ini menggunakan APBD tahun 2025.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nilai pagu paket Rp 1.449.776.700, nilai HPS paket Rp 1.448.412.636," demikian tertulis dalam Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) Kota Gunungsitoli dikutip, Minggu (8/11/2025).
Ada enam perusahaan yang mendaftar untuk mengerjakan tender ini. Proses tender dimenangkan CV Satria Duta Karya yang berada di Jalan Al Washliyah Gunung Sitoli.
Adapaun yang akan dikerjakan dalam proyek ini adalah rehabilitasi ruang Wali Kota, Wakil Wali Kota, Sekretaris Daerah, dan pengerjaan kanopi parkiran.
(afb/afb)











































