Internasional

Balkon Gedung di AS Ambruk, 10 Orang Terluka

Tim detikNews - detikSumut
Sabtu, 18 Okt 2025 22:00 WIB
Ilustrasi. (Foto: NurPhoto via Getty Images/NurPhoto).
Jakarta -

Balkon di lantai tiga sebuah gedung dekat Universitas Cincinnati, di kota Cincinnati, Amerika Serikat, tiba-tiba ambruk pada Jumat (17/10) malam waktu setempat. Insiden ini menyebabkan 10 orang terluka dan dilarikan ke rumah sakit, termasuk satu orang dalam kondisi kritis

Melansir detikNews, selain satu orang dalam kondisi kritis, lima orang lainnya mengalami luka serius, sedangkan empat orang mengalami luka ringan, kata Kepala Departemen Kepolisian Cincinnati, Stephen Bower, dalam konferensi pers. Dia menyebut gedung tersebut sebagai tempat tinggal bagi banyak mahasiswa.

"Mereka telah menghadapi ujian besar hari ini dan mereka sedang merayakannya," katanya, dilansir The Associated Press, Sabtu (18/10/2025).

Para pejabat tengah menyelidiki insiden tersebut, ujar Frank McKinley, kepala pemadam kebakaran Cincinnati, kepada WKRC-TV.

Jumlah orang yang berada di balkon saat ambruk belum diketahui.

Dalam foto dan video yang diunggah ke media sosial, sebuah balkon terlihat sudah ambruk, sementara para petugas pemadam kebakaran dan kepolisian bekerja di dekatnya.



Simak Video "Video: Momen Prabowo Gandeng Sultan Brunei Turuni Tangga di KTT ASEAN"

(dhm/dhm)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork