Wali Kota Medan Bobby Nasution menyatakan resolusinya di tahun 2025 nanti. Bobby berharap harus lebih baik lagi di tahun berikutnya.
"Resolusi, harus lebih baik," kata Bobby Nasution, Selasa (31/12/2024).
Bobby berharap masyarakat Kota Medan semakin sejahtera dan bahagia tahun depan. Bobby juga berharap Medan tahun 2025 lebih aman lagi dan kondusif.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semoga masyarakatnya semakin sejahtera, lebih bahagia, dan mudah-mudahan untuk Medan ke depannya terhindar dari bencana," ucapnya.
"2025 tentunya kita ingin untuk Kota Medan tetap lebih aman lagi, lebih kondusif," imbuhnya.
Harapan yang sama juga disampaikan Calon Gubernur yang unggul di Pilgub Sumut 2024 ini untuk masyarakat Sumut. Bobby berharap masyarakat terhindar dari bencana alam.
"Masyarakat Sumatera Utara ke depannya, lebih bahagia, kita dilindungi dan terhindar dari bahaya bencana," ujarnya.
Bobby menilai jika tidak bisa membangun daerah sendiri-sendiri. Masyarakat dan pemerintah harus sama-sama membangun Sumut ke depannya.
"Sama-sama lah kita membangun daerah, bukan hanya pemerintah, bukan hanya masyarakat, tapi masyarakat dan pemerintah dan seluruh stok holder," tutupnya.
(nkm/nkm)