Kata Jokowi Soal Jenguk Anak Kaesang-Erina

Kata Jokowi Soal Jenguk Anak Kaesang-Erina

Tim detikNews - detikSumut
Selasa, 15 Okt 2024 17:44 WIB
Presiden Joko Widodo diwawancarai saat berkunjung ke Banda Aceh, Aceh. (Agus Setyadi/detikSumut)
Foto: Presiden Joko Widodo diwawancarai saat berkunjung ke Banda Aceh, Aceh. (Agus Setyadi/detikSumut)
Banda Aceh -

Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, baru saja mengumumkan kelahiran putri pertama mereka yang diberi nama Bebingah Sang Tansahayu. Jokowi tak mendampingi Kaesang di rumah sakit karena sedang kunjungan kerja ke Aceh. Lantas kapan Jokowi bakal menjenguk cucu ke enamnya tersebut?

Saat ditanya kapan ia bakal menjenguk putri Kaesang dan Erina tersebut. Jokowi tak menjawab gamblang dia mengatakan saat ini sedang berada di Medan.

"Ya ini kan masih ada acara di Medan," kata Jokowi di Aceh Besar, Selasa (15/10/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jokowi mengaku sempat ke RSIA Bunda, Menteng untuk menjenguk anak dan menantunya tersebut. Namun saat itu bayinya belum lahir. Ia pun berangkat ke Aceh untuk agenda kunjungan. Setelah berangkat baru Jokowi mendapat kabar Erina telah melahirkan.

"Jadi, setelah lahir tadi pagi, saya juga sudah ke sana habis subuh tadi, sudah ke rumah sakit. Tapi memang belum lahir dan saya tinggal ke Aceh, tadi sudah mendapat kabar sudah melahirkan. (Jenis kelamin) perempuan," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Untuk diketahui, anak pertama Kaesang-Erina lahir pada 15 Oktober di RSIA Bunda Menteng, Jakarta Pusat, dengan berat 3,4 kg dan panjang 50 cm. Kaesang mengungkap nama putri pertamanya adalah Bebingah Sang Tansahayu.

Putri Kaesang-Erina ini merupakan cucu keenam Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana.




(nkm/nkm)


Hide Ads