Daftar 10 Raja Terkaya di Dunia, Ini Nama-namanya

Daftar 10 Raja Terkaya di Dunia, Ini Nama-namanya

Tim detikFinance - detikSumut
Rabu, 19 Jun 2024 21:00 WIB
Raja Thailand Maha Vajiralongkorn
Maha Vajiralongkorn (Dok. Reuters)
Medan -

Beberapa negara di dunia menganut system kerajaan. Bahkan para raja mempertahankan statusnya sebagai keluarga paling kaya.

Raja terkaya di dunia ini memiliki total kekayaan sebesar US$ 134 miliar atau 2.190 triliun (kurs Rp 16.349). Lalu siapa raja yang paling kaya di dunia ini? simak daftarnya di sini!

10 Raja Terkaya di Dunia

1. Maha Vajiralongkorn (Thailand)

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Thailand's King Maha Vajiralongkorn (L) and Thailand's Queen Suthida arrive at Westminster Abbey in central London on May 6, 2023, ahead of the coronations of Britain's King Charles III and Britain's Camilla, Queen Consort. - The set-piece coronation is the first in Britain in 70 years, and only the second in history to be televised. Charles will be the 40th reigning monarch to be crowned at the central London church since King William I in 1066. Outside the UK, he is also king of 14 other Commonwealth countries, including Australia, Canada and New Zealand. Camilla, his second wife, will be crowned queen alongside him and be known as Queen Camilla after the ceremony. (Photo by Paul ELLIS / AFP) (Photo by PAUL ELLIS/AFP via Getty Images)Thailand's King Maha Vajiralongkorn (L) and Thailand's Queen Suthida arrive at Westminster Abbey in central London on May 6, 2023, ahead of the coronations of Britain's King Charles III and Britain's Camilla, Queen Consort. - The set-piece coronation is the first in Britain in 70 years, and only the second in history to be televised. Charles will be the 40th reigning monarch to be crowned at the central London church since King William I in 1066. Outside the UK, he is also king of 14 other Commonwealth countries, including Australia, Canada and New Zealand. Camilla, his second wife, will be crowned queen alongside him and be known as Queen Camilla after the ceremony. (Photo by Paul ELLIS / AFP) (Photo by PAUL ELLIS/AFP via Getty Images) Foto: PAUL ELLIS/AFP via Getty Images

Raja Thailand MahaVajiralongkorn saat ini merupakan raja terkaya di dunia. Diperkirakan, kekayaan bersih miliknya sebesar US$ 43 miliar atau setara Rp 703 triliun. RajaVajiralongkorn naik takhta pada tahun 2016 setelah ayahnya, RajaBhumibolAdulyadej, meninggal dunia. Sebagai satu-satunya putra mendiang Raja,Vajiralongkorn secara resmi diangkat menjadi putra mahkota pada tahun 1972.

ADVERTISEMENT

Sebagai seorang raja, Vajiralongkorn telah mewarisi sebagian besar kekayaannya mulai dari kepemilikan real estate, kepentingan bisnis yang luas, dan portofolio investasi yang besar.

Kekayaan bersihnya semakin bertambah dengan aset-aset signifikan yang dikelola Biro Properti Kerajaan, sebuah organisasi swasta yang bertanggung jawab mengelola kepentingan keuangan keluarga kerajaan.

2. Mohamed bin Zayed Al Nahyan (Uni Emirat Arab)

Sheikh Saeed bin Zayed Al Nahyan, representative of the Ruler of Abu Dhabi and the brother of the UAE President Sheikh Mohamed bin Zayed. (WAM)Sheikh Saeed bin Zayed Al Nahyan, representative of the Ruler of Abu Dhabi and the brother of the UAE President Sheikh Mohamed bin Zayed. (WAM) Foto: WAM via Al Arabiya

Mohamed binZayed AlNahyan menjadi Presiden ke-3 Uni Emirat Arab menggantikan saudaranyaSheikhKhalifa binZayed AlNahyan yang meninggal dunia pada tahun 2022. Menurut catatan Forbes, kekayaannya diperkirakan mencapai US$ 30 miliar atau Rp 490 triliun, menjadikannya sebagai raja terkaya kedua di dunia.

Kekayaan Mohamed bin Zayed Al Nahyan berasal dari beragam portofolio aset, termasuk saham signifikan di Perusahaan Minyak Nasional Abu Dhabi (ADNOC), Emirates Global Aluminium (EGA), dan sebuah maskapai penerbangan nasional Uni Emirat Arab, Etihad Airways.

Selain kepemilikan real estate keluarganya, termasuk salah satunya gedung tertinggi di dunia Burj Khalifa, Mohamed bin Zayed Al Nahyan juga menaruh investasi di sektor keuangan di First Abu Dhabi Bank, dan mempunyai kepemilikan yang signifikan di berbagai perusahaan internasional.

3. Hassanal Bolkiah (Brunei)

Sultan of Brunei Hassanal Bolkiah  arrives at the ASEM leaders summit in Brussels, Belgium October 19, 2018. REUTERS/Piroschka van de WouwSultan of Brunei Hassanal Bolkiah arrives at the ASEM leaders summit in Brussels, Belgium October 19, 2018. REUTERS/Piroschka van de Wouw Foto: Dok. REUTERS/Piroschka

Hassanal Bolkiah merupakan Sultan Brunei dan merupakan salah satu raja terkaya ke-3 di dunia. Kekayaan bersihnya mencapai US$ 28 miliar atau setara dengan Rp 457 triliun. Ia memerintah Brunei sejak tahun 1967 dan memiliki pengaruh dan kekuasaan yang sangat besar di Brunei.

Kekayaan yang luar biasa dari Sultan Hassanal Bolkiah diperoleh dari hasil cadangan minyak dan gas Brunei. Di bawah kepemimpinannya, Brunei telah mengalami pertumbuhan dan pembangunan ekonomi, serta menjadi negara yang berpenghasilan tinggi.

4. Salman bin Abdulaziz Al Saud (Arab Saudi)

In this photo released by Saudi Press Agency, SPA, Saudi Arabia's King Salman receives the first dose of the Pfizer COVID-19 vaccine in Neom, Saudi Arabia, Friday, Jan. 8, 2021. (Saudi Press Agency via AP)In this photo released by Saudi Press Agency, SPA, Saudi Arabia's King Salman receives the first dose of the Pfizer COVID-19 vaccine in Neom, Saudi Arabia, Friday, Jan. 8, 2021. (Saudi Press Agency via AP) Foto: Saudi Press Agency via AP

Salman bin Abdulaziz Al Saud diperkirakan memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 18 miliar atau sekitar Rp 294 triliun. Ia naik takhta pada tahun 2015 setelah kematian saudara tirinya, Raja Abdullah. Sebagai Raja dari Arab Saudi, ia pernah menjabat di berbagai posisi pemerintahan seperti Gubernur Provinsi Riyadh dan Menteri Pertahanan.

Selain kekayaan keluarga kerajaan, sebagian besar kekayaan Raja Salman berasal dari industri minyak besar yang dikendalikan oleh pemerintah Saudi dan investasi di berbagai sektor seperti real estate, perbankan, dan telekomunikasi.

5. Mohammed bin Rashid Al Maktoum (Dubai)

Sheikh Mohammed bin Rashid al-Maktoum, Vice-President and Prime Minister of the UAE and Ruler of Dubai, gives a speech during a special session on 'How to Reignite the Regions Development', at the World Government Summit 2017, in Dubai's Madinat Jumeirah on February 12, 2017.  / AFP PHOTO / STRINGERSheikh Mohammed bin Rashid al-Maktoum, Vice-President and Prime Minister of the UAE and Ruler of Dubai, gives a speech during a special session on 'How to Reignite the Regions Development', at the World Government Summit 2017, in Dubai's Madinat Jumeirah on February 12, 2017. / AFP PHOTO / STRINGER Foto: AFP PHOTO/STRINGER

Mohammed bin Rashid Al Maktoum telah menjadi Wakil Presiden dan Perdana Menteri Uni emirat Arab, serta penguasa Dubai secara turun temurun sejak 2006. Diperkirakan kekayaan bersihnya mencapai US$ 14 miliar atau setara Rp 228 triliun. Mohammed bin Rashid Al Maktoum dikenal karena proyek pembangunannya yang ambisius di Dubai.

Sebagai arsitek utama transformasi Dubai menjadi pusat perdagangan, pariwisata, dan keuangan global, sebagian besar kekayaan Al Maktoum berasal dari kepemilikannya di perusahaan-perusahaan milik negara yang sukses. Salah satunya adalah maskapai Emirates, konglomerat Dubai World, dan Dubai Holding yang mengoperasikan hotel, perusahaan media, dan kawasan bisnis.

6. Henri (Luksemburg)

Grand Duke Henri merupakan Raja Luksemburg yang naik takhta pada tahun 2000. Ia menggantikan ayahnya Grand Duke Jean yang turun takhta. Grand Duke Henri termasuk salah satu raja terkaya di dunia dengan perkiraan kekayaan bersih mencapai US$ 4 miliar atau sekitar Rp 65 triliun. Kekayaannya meliputi investasi, kepemilikan real estate, dah saham di industri baja Grand Duchy.

7. Hans-Adam II (Liechtenstein)

Putri Marie dan Pangeran Hans-Adam II dari LiechtensteinPutri Marie dan Pangeran Hans-Adam II dari Liechtenstein Foto: (AFP/ALEXANDER KLEIN)

Pangeran Hans Adam II telah menjadi Pangeran Liechtenstein yang berkuasa sejak tahun 1989. Selain terlibat dalam berbagai usaha bisnis, yang meliputi investasi di perbankan, real estate, dan berbagai industri, kekayaannya yang besar berasal dari aset princely House of Liechtenstein. Adapun, kekayaan milik Pangeran Hans Adam II diperkirakan mencapai US$ 4 miliar atau Rp 65 triliun.

8. Tamim bin Hamad Al Thani (Qatar)

Presiden Jokowi menerima Emir Qatar Syekh Tamim bin Hamad Al Thani. Pertemuan mereka berlangsung di Istana Kepresidenan Bogor, Rabu (18/10). Photographer : Agus Soeparto/Setpres.Presiden Jokowi menerima Emir Qatar Syekh Tamim bin Hamad Al Thani. Pertemuan mereka berlangsung di Istana Kepresidenan Bogor, Rabu (18/10). Photographer : Agus Soeparto/Setpres. Foto: Emir Qatar Syekh Tamim bin Hamad Al Thani (Istimewa/Agus Soeparto/Setpres)

Tamim bin Hamad Al Thani adalah seorang Emir Qatar yang naik takhta pada tahun 2013 menggantikan ayahnya. Kekayaannya diperkirakan mencapai US$ miliar atau sekitar Rp 32 triliun. Sebagai kepala negara dan raja absolut di negara yang kaya akan minyak ini, kekayaan milik Tamim bin Hamad Al Thani terutama berasal dari kepemilikan sahamnya di Qatar Investment Authority (QIA). Selain itu, kekayaan Emir Qatar ini diperkuat oleh kepemilikan atas properti mewah seperti kapal pesiar dan aset bernilai tinggi lainnya.

9. Mohammed VI (Maroko)

Raja Maroko Mohammed VIRaja Maroko Mohammed VI Foto: AZZOUZ BOUKALLOUCH

Mohammed VI adalah Raja Maroko saat ini. Ia naik takhta pada tahun 1999 setelah kematian ayahnya, Hassan II. Raja Mohammed VI diperkirakan memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 2 miliar atau sekitar Rp 32 triliun. Selama masa pemerintahannya, Mohammed VI menerapkan berbagai reformasi politik dan ekonomi.

Ia memperoleh kekayaannya dari beragam portofolio investasi dan usaha bisnis, memiliki saham mayoritas di Société Nationale d'Investissement (SNI), kepemilikan real estate, dan keuntungan dari perusahaan fosfat milik negara OCP Group, salah satu eksportir fosfat terbesar di dunia.

10. Albert II (Monako)

Albert II merupakan Pangeran Monako yang memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 1 miliar atau Rp 16 miliar. Utamanya, kekayaan milik Pangeran Albert II berasal dari bidang pariwisata, real estat, dan industri perjudian yang menguntungkan.

Kasino terkenal, hotel mewah, dan real estate kelas atas di kerajaan tersebut telah memberikan kontribusi signifikan terhadap kekayaan besar Pangeran Albert II. Selain itu, kepemilikan keluarganya atas berbagai bisnis dan investasi semakin memperkuat kondisi keuangannya.




(astj/astj)


Hide Ads