Makam Wanita Muda Terbongkar Misterius, Diduga Pencurian Jasad

Regional

Makam Wanita Muda Terbongkar Misterius, Diduga Pencurian Jasad

Tim detikJateng - detikSumut
Selasa, 21 Mei 2024 13:45 WIB
Tim Inafis Polres Purbalingga melakukan olah TKP kasus perusakan makam di Desa Binangun, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Banyumas, Senin (20/5/2024).
Makam wanita muda di Desa Binangun, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga, terbongkar misterius. Foto: Dok Polres Purbalingga
Purbalingga -

Warga Desa Binangun, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga heboh karena ada makam yang terbongkar misterius. Makam tersebut merupakan makam wanita muda berinisial EF (20).

Makam yang terletak di pemakaman umum desa tersebut pun dicurigai warga sebagai aksi pencurian jasad. Saat dicek, makam tersebut sudah digali sedalam satu meter. Namun galian tersebut belum mencapai jenazah.

"Warga menginformasikan ke saya dan tindak lanjut ke TKP dan membenarkan adanya kejadian perusakan atau mungkin dugaan percobaan pencurian mayat. Karena makamnya sudah tergali 1 meter tapi belum mencapai jenazah," kata Kepala Desa Binangun, Maksum, dilansir detikJateng, Senin (20/5/2024).

Pihaknya kemudian menghubungi Polsek dan diteruskan ke Inafis Purbalingga. Polisi pun langsung datang dan melakukan olah TKP. Hasilnya jenazah masih berada di dalam makam dan utuh.

"Kemudian ditindaklanjuti oleh kepolisian dan olah TKP kemudian dilakukan penggalian secara keseluruhan untuk mengecek jenazahnya masih atau tidak. Tadi sudah dilakukan penggalian sampai ke dasar Alhamdulillah jenazahnya masih utuh," terangnya.

Dia mengatakan, jenazah dikubur di kedalaman kurang lebih dua meter. Saat dilakukan pengecekan, bambu penutup jasad di makam tersebut juga tidak hilang.

"Kebetulan nguburnya lumayan cukup dalam hampir dua meter. Bambu penyangga masih utuh, daunnya yang kemarin ikut dikubur juga kondisinya masih utuh. Sudah digali ulang dan sudah dikubur kembali," jelasnya.

Terungkapnya makam wanita yang berstatus mahasiswi tersebut bermula saat warga yang tengah melintas pemakaman sekitar pukul 06.00 WIB melihat makam tersebut telah terbongkar.

Maksum mengatakan, makam yang terbongkar itu merupakan makam baru. Almarhumah baru dimakamkan Minggu (19/5), sekitar pukul 10.00 WIB.

"Pagi tadi, seorang warga yang melintas di sekitar pemakaman melaporkan bahwa terdapat yang telah dirusak. Setelah ditengok makamnya sudah tergali kurang lebih satu meter," kata Maksum ketika dihubungi wartawan, Senin (20/5).




(nkm/nkm)


Hide Ads