Mengendap-endap Harimau Masuk Rumah Warga di Siak-Terkam Bocah saat Tidur

Round Up

Mengendap-endap Harimau Masuk Rumah Warga di Siak-Terkam Bocah saat Tidur

Tim detikSumut - detikSumut
Kamis, 22 Feb 2024 09:24 WIB
Kondisi bocah yang hampir diterkam harimau di Siak, Riau. (Dok Polres Siak)
Foto: Kondisi bocah yang hampir diterkam harimau di Siak, Riau. (Dok Polres Siak)
Siak -

Seekor harimau mengendap-endap masuk ke rumah warga di Kabupaten Siak, Riau. Harimau itu kemudian menerkam seorang bocah berusia 2,5 tahun yang sedang terlelap di dalam kamar.

Keberadaan harimau diketahui ibu korban saat mendengar anaknya menangis. Ketika membuka mata, sang ibu dibuat kaget dengan kemunculan harimau di kamar yang tengah menarik kaki anaknya.

Peristiwa itu terjadi, Selasa (20/2) malam sekitar pukul 22.30 WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sekira pukul 22.20 WIB, korban sedang tidur bersama ibunya di dalam kamar. Saat itu ibu korban mendengar adanya tangisan dari anaknya," kata Kapolres Siak AKBP Asep, Rabu (21/2/2024).

Mendengar anaknya menangis, sang ibu pun terbangun. Ia kaget melihat ada seekor harimau menarik kaki putranya.

ADVERTISEMENT

Seketika ibu korban menarik anaknya dan berteriak minta tolong yang terdengar oleh suaminya dan langsung berusaha menghalau hewan buas tersebut.

"Ayah korban melihat ada seekor harimau yang berlari keluar dari rumahnya melewati pintu dapur. Saat itu tidak tertutup dan seketika dikejar oleh ayah korban dan dilempar menggunakan velg sapeda motor," kata Asep.

"Saat dikejar harimau tersebut lari ke dalam semak belukar. Atas kejadian tersebut warga kumpul dan memberi pertolongan kepada korban dan membawa korban untuk berobat di Pustu Dusun Mungkal," lanjutnya.

Ayah korban lalu melaporkan kejadian tersebut ke Penghulu Kampung dan Polsek Sungai Apit. "Saya menginstruksikan Bhabinkamtibmas untuk melakukan pengamanan sampai pagi tadi. Situasi sampai pagi ini aman," kata dia.

Adapun kondisi terkini korban mengalami luka-luka di tubuhnya terkena cakaran harimau tersebut.

"Saat ini kondisi korban mengalami luka ringan di bagian telapak kaki sebelah kiri. Kondisi sobekan akibat dari cakaran harimau dan ada jejak juga ditemukan di luar rumah," kata Asep seraya menyebut telah mengerahkan personel untuk berjaga-jaga di lokasi.




(astj/nkm)


Hide Ads