Partai Solidaritas Indonesia menggelar kampanye akbar di Lapangan Reformasi, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatera Utara. Ditargetkan, massa yang akan hadir ribuan orang.
Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sumut HM Nezar Djoeli mengatakan agenda itu akan mulai pada Rabu (24/1/2024) sekitar pukul 14.00 WIB.
"Ketum PSI Kaesang Pangarep akan hadir bersama kami. Acaranya ada orasi politik hingga penampilan dari vokalis band nasional, Indra Sinaga," kata Nezar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia mengungkapkan kampanye akbar ini menunjukkan PSI sebagai partai milenial yang selalu bergerak cepat dalam menyikapi proses demokrasi yang sudah ditetapkan pemerintah.
"Hari ini seusai jadwal resmi dari KPU tentang tahapan kampanye akbar pertanggal 21 Januari. Makanya kami ingin menunjukkan sebagai pionir dalam menyambut tahap pemilihan," ujarnya.
Dia mengatakan Sumut pada dasarnya merupakan salah satu zona kampanye akbar yang ditetapkan KPU. Oleh karena itu, PSI memilih Sumut untuk kampanye akbar hari ini.
"Dari internal partai, Sumut dipilih. Dianggap Sumut ini sebagai indikator pemenangan PSI di luar pulau Jawa baik untuk Capres, Cawapres dan anggota legislatif," ungkapnya.
Target warga yang akan menghadiri kampanye akbar ini ada 11 ribu orang. Demikian, ia berharap acara ini dapat berlangsung aman dan tentram.
(afb/afb)